Jadi Wamen, Giring Ganesha Ungkap Dukungan Istri dan Buah Hatinya

Jum'at, 25 Oktober 2024 | 09:30 WIB
Jadi Wamen, Giring Ganesha Ungkap Dukungan Istri dan Buah Hatinya
Giring Ganesha dan Istri [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Giring Ganesha baru saja dilantik sebagai Wakil Menteri Kebudayaan. Setelah pelantikannya, Giring mengungkapkan rasa syukurnya atas dukungan penuh dari keluarganya.

Giring menjelaskan bahwa anak-anak dan istrinya, Cynthia, sangat mendukung peran barunya tersebut. Bahkan buah hatinya menunjukkan rasa bangga saat melihat ayah mereka tampil di televisi.

Giring Ganesha, Prabowo dan Cynthia Ganesha (Instagram/@giring)
Giring Ganesha, Prabowo dan Cynthia Ganesha (Instagram/@giring)

"Anak-anak sudah mulai memahami situasi ini. Mereka bangga melihat saya di televisi dan mendukung. Zidane, anak saya, bahkan bercita-cita menjadi politisi dan sangat antusias," ungkap Giring saat ditemui awak media di Gedung Mendikbudristek, belum lama ini.

Menurutnya, keluarga selalu menjadi sumber energi yang memberi kekuatan dan motivasi dalam menjalankan setiap tugasnya.

Baca Juga: Pendidikan Wamen Giring Ganesha yang Dikritik karena Bahasa Inggris, Dikeluarkan 2 Kali dari Kampus

"Saya sangat bersyukur dengan dukungan luar biasa dari Cynthia dan anak-anak. Mereka adalah sumber energi saya," ucap Giring dengan penuh syukur.

Kini Giring mulai membiasakan diri untuk bersiap menerima arahan dadakan dari Prabowo Subianto, yang biasa disampaikan lewat Teddy Indra Wijaya selaku Sekretaris Kabinet.

Giring Ganesha dan Prabowo Subianto [Instagram/@giring]
Giring Ganesha dan Prabowo Subianto [Instagram/@giring]

"Kalau ada WhatsApp dari Mas Teddy, saya langsung lompat. Sekarang ini, WhatsApp dari Mas Teddy lebih sering saya lihatin daripada istri saya sendiri," ucap Giring sambil tertawa.

Bisa dipastikan Giring bakal sibuk selama menjabat sebagai wakil menteri. Namun bisa dipastikan keluarganya sudah terbiasa hal tersebut.

"Mudah-mudahan ini jadi satu awal mula yang besar. Yang paling penting, apa sih yang bisa saya lakukan buat bangsa Indonesia nanti," imbuh Giring Ganesha.

Baca Juga: Semangat Jadi Wamen, Giring Ganesha Siap Kerja Keras Tanpa Libur

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI