Jadi Bumerang, Kapasitas Razman usai Sebut Lolly Polisikan Nikita Mirzani Mulai Diragukan

Kamis, 24 Oktober 2024 | 10:20 WIB
Jadi Bumerang, Kapasitas Razman usai Sebut Lolly Polisikan Nikita Mirzani Mulai Diragukan
Vadel Badjideh dan Razman Arif Nasution usai menemui penyidik Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (23/10/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Laura Meizani alias Lolly bakal melaporkan ibunya, Nikita Mirzani, ke polisi. Niat itu disebut telah tercetus beberapa waktu lalu tak lama usai insiden penjemputan paksa Lolly.

Hal itu disampaikan oleh kuasa hukum Vadel Badjideh, Razman Arif Nasution. Menurutnya, surat tersebut bahkan sudah ditandatangani Lolly secara resmi.

"Saya sampaikan bahwa Lolly telah membuat surat dan ditandatangani langsung bahwa ia menjelaskan seluruh masalah yang dihadapi dan akan melaporkan ibunya ke pihak penegak hukum," kata Razman Arif Nasution dikutip dari TikTok @blue.sky1353, Rabu (23/10/2024).

Pengacara kekasih Lolly tersebut mengaku pihaknya telah mengantongi surat yang ditandatangani oleh anak sulung Nikita Mirzani itu. Surat itu kini dipegang oleh Razman.

"Sudah saya pegang (surat) aslinya ada di saya. Dari Laura langsung," imbuhnya.

Razman menyebut, sebelumnya ragu membeberkan hal tersebut lantaran banyaknya pernyataan dari pihak Nikita Mirzani dan kuasa hukumnya. Namun ia bersyukur kasus ini menjadi atensi banyak pihak lantaran pihaknya menganggap kasus ini tidak normal.

"Persoalan NM dan LM, putrinya, ini bukan persoalan normal," terangnya.

Keterangan Razman tersebut justru menjadi bumerang baginya. Warganet menilai, cara Razman itu tak pantas dilakukan pengacara.

Baca Juga: Heni Sagara: Skincare Saya Lolos BPOM, Tidak Ada Hidrokinon dan Merkuri!

"Masa pengacara menghasut anak laporkan ibunya," komentar @ovi***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI