Detik-Detik Haldy Sabri Masuk ke Ruang Akad, Irish Bella Ngintip dan Tertawa Salah Tingkah

Selasa, 22 Oktober 2024 | 19:30 WIB
Detik-Detik Haldy Sabri Masuk ke Ruang Akad, Irish Bella Ngintip dan Tertawa Salah Tingkah
Pernikahan Irish Bella dan Haldy Sabri (Instagram/ibelovafamily)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kebahagiaan artis Irish Bella terpancar dari wajahnya kala melihat Haldy Sabri saat hendak masuk ke tempat akad pernikahan mereka. 

Momen tersebut terekam dalam unggahan akun @SistaShow pada Senin (21/10/2024). Tampak Irish Bella dengan para sahabat mengintip dari jendela kamar, melihat Haldy dan keluarga berjalan menuju ruangan akad.

Mak Comblang Irish Bella dan Haldy Sabri [instagram/@erlyanieownerberl]
Mak Comblang Irish Bella dan Haldy Sabri [instagram/@erlyanieownerberl]

"Ih, (pakai) kacamata. Udah aku bilang jangan pakai kacamata," ucap Irish Bella sambil mengintip dari celah jendela.

"Itu ya, orangnya ya, lagi digandeng," timpal salah satu teman dekat Irish Bella.

Mantan istri Ammar Zoni itu pun tidak bisa menahan rasa senangnya. Ia sampai tertawa salah tingkah bersama teman-temannya.

Dalam momen itu, Irish Bella sampai mengaku jantungnya berdebar sampai tangannya berkeringat.

"Rusuh ya kita. Seneng banget lihat kamu ketawa bahagia," bunyi keterangan di dalam video.

Kebahagiaan Irish Bella rupanya didukung oleh warganet. Mereka merasa sudah sepantasnya ibu dua anak itu bahagia.

"Aku sebagai janda tetap dukung Irish. Ngapain harus sedih berlarut-larut, ngebatin mending hidup bahagia bersama orang baru," dukung seorang warganet.

Baca Juga: Alasan Haru Irish Bella Dinikahi Suami Kedua dengan Maskawin Masjid: Semoga ...

"Aku tim Irish, hidup harus terus berjalan ke depan," imbuh warganet lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI