Selain busana yang cetar, Azizah Salsha juga tampil full makeup. Dia memakai penebal alis, lipstik, perona pipi, hingga ekstensi bulu mata.
Kehadiran Azizah Salsha dalam acara ulang tahun Marlene Hariman ini tertangkap kamera Aurel Hermansyah.
"Cici Marlene Hariman studio 54 bday," bunyi caption Aurel Hermansyah, dilansir pada Jumat (18/10/2024).

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar beragam. Sebagian netizen mengkritik Azizah Salsha karena dianggap menodai circle pertemanan Aaliyah Massaid cs.
"Nurul kok bisa masuk circle ini sih? Padahal udah positive circle-nya, jadi negatif dah gara-gara anak abi," tulis seorang netizen.
"Biar ikutan positif lah," ucap netizen lain.
"Gue jadi heran, kok bisa gitu model beginian diterima circle berkelas," ujar netizen yang lainnya.