Suara.com - Erina Gudono baru saja melahirkan anak pertamanya yang berjenis kelamin perempuan dan diberi nama Bebingah Sang Tansahayu.
Baru saja bergembira menyambut kelahiran anak pertamanya, istri Kaesang Pangarep itu kembali menuai sorotan.
Pasalnya Erina Gudono kembali memamerkan kemewahan dengan menikmati hidangan omakase di rumah sakit tempatnya melahirkan.
Aneka menu hidangan mewah ala Jepang itu begitu spesial karena mendatangkan koki langsung yang menyajikan hidangan terbaik untuk menantu Presiden Jokowi itu.
Sontak saja aksi Erina yang menyantap hidangan omakase di rumah sakit setelah melahirkan itu mendatangkan berbagai hujatan.
Berbeda dengan Erina, istri dari Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Annisa Pohan atau Annisa Yudhoyono justru tengah disanjung-sanjung karena unggahannya yang kerap menunjukkan hal-hal positif.
Melalui unggahan yang dibagikan ulang akun X @aunrrahman, menantu Presiden ke-6 RI itu memperlihatkan saat dirinya sedang meresmikan sebuah daycare atau tempat penitipan anak yang dimanfaatkan untuk para karyawan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).

"Semoga dapat bermanfaat, terawat, dan sustainable untuk karywati Kementerian ATR/BPN dan dapat diikuti oleh kantor ATR/BPN di seluruh Indonesia," tulis Annisa Pohan.
Baca Juga: Hancur Sudah! Pencitraan Kaesang Blusukan di Pasar Sia-sia Berkat Omakase Erina Gudono
Pada unggahan-unggahan sebelumnya, Annisa Pohan juga terlihat sangat aktif melakukan kegiatan yang dilakukan Kementerian ATR/BPN.