Suara.com - Ria Ricis ternyata sudah sejak lama ingin meninggalkan pekerjaannya sebagai kreator konten di YouTube. Muncul rasa jenuh gara-gara harus berhadapan dengan kamera setiap hari untuk membuat vlog.
"Aku pengin istirahat di depan layar, penginnya," ungkap Ria Ricis di kawasan Puri Kembangan, Jakarta, Rabu (16/10/2024).
Namun, niat Ria Ricis pensiun dari YouTube sempat terbentur masalah finansial. Ricis belum punya wadah baru untuk menghasilkan uang sebesar dari YouTube.
"Karena memang belum ada wadah yang lain, jadi ya sudah," terang Ria Ricis.
Baca Juga: Teuku Ryan Main sama Moana, Ada Suara Cewek Bikin Salfok: Irish Bella?
Kini, Ria Ricis merasa sudah punya wadah baru untuk mencari pundi-pundi Rupiah lewat pekerjaan sebagai produser film. Ria Ricis pun tak ragu untuk mulai mengurangi porsi pembuatan vlog di kanal YouTube pribadinya.
"Sekarang karena ada kesempatan, jadi pindah ke sini (rumah produksi). Benar-benar mau fokus di belakang layar," papar Ria Ricis.
Meski dari YouTube bisa mendapat banyak uang, Ria Ricis merasa tidak ada sesuatu yang istimewa dari pencapaian kanal pribadinya. Ricis tak mau terus-terusan menjalankan rutinitas yang tidak sepenuhnya dikerjakan dari hati.
"Nggak ada pencapaiannya juga sih, flat aja. Bener deh," kata Ria Ricis.
Ria Ricis bahkan lebih optimis akan bisa menghasilkan banyak keuntungan dari pekerjaan barunya sebagai produser film. Ia sudah mempersiapkan diri sejak sekarang.
Baca Juga: Kasus Hoaks Nikah Siri Laporan Atta, Polisi Segera Panggil Ria Ricis dan Teuku Ryan
"Saya sebagai orang baru di sini, sangat amat ditatar ya, dididik sangat keras oleh bapak-bapak ini," kata Ria Ricis di hadapan para produser lain dari rumah produksi Right Hand (RH) Entertainment, tempatnya bernaung saat ini.
"Memang nggak gampang di balik layar. Lebih susah berkali-kali lipat dibanding di depan layar. Tapi ya, balik lagi, saya banyak sekali minta masukan dari bapak-bapak yang sudah berjalan lebih dulu di sini. Jadi, saya memang banyak minta masukan," lanjut ibu Cut Raifa Aramoana.
Ria Ricis tinggal berharap apa yang kelak ia kerjakan dari balik layar benar-benar bisa jadi berkah seperti yang dikehendaki.
"Tinggal nggak tahu nanti, Allah berkehendak seperti apa," tutup Ria Ricis.