Suara.com - Randy Badjideh, sosok yang diyakini memiliki kerabat dengan Vadel Badjideh, dihukum mati atas kasus pembunuhan di NTT.
Hal ini membuat Nikita Mirzani khawatir mengenai kondisi Laura Meizani Nasseru Asry alias Lolly. Maka dari itu, ia pun meminta perlindungan ke Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK).
Tak hanya itu, Vadel Badjideh khususnya juga pernah tersangkut kasus pemukulan kepada anggota TNI.
Lalu, dengan sederet rekam jejak hukum yang berkaitan dengan keluarga Badjideh, apakah hal ini memengaruhi kasus yang dihadapi Vadel Badjideh di Polres Metro Jakarta Selatan?
Baca Juga: Keluarganya Diancam Dibunuh, Nikita Mirzani: Orang Jahat Mah Gak Pakai Bilang-Bilang
Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi mengatakan, perkara hukum tersebut beda kasus. Sehingga penyidik hanya berfokus pada laporan Nikita Mirzani di Polres Metro Jakarta Selatan.
"Itu beda kasus. Jadi kasus yang kita dalami adalah kasus yang dilaporkan oleh NM," kata Nurma Dewi di Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu (16/10/2024).
Sejauh ini pula, polisi belum menaikkan status Vadel Badjideh yang mana masih menjadi saksi terlapor.
Belum ada pula rencana panggilan lanjutan kepada Vadel Badjideh dari pihak penyidik.
Baca Juga: Ayah Vadel Badjideh Sebut Lolly Tak Kenal Agama, Nikita Mirzani Kesal: Dia yang Sesat!