Suara.com - Idol K-pop, Seunghan memutuskan buat hengkang dari RIIZE. Pengumuman ini disampaikan sendiri olehnya pada Minggu (13/10/2024).
Dalam surat tangan yang dibagikan, Seunghan menyadari rencana comebacknya bersama RIIZE tidak mendapat respons positif dari sejumlah penggemar.
Mengingat sehari setelah pengumuman, mereka mengirimkan ratusan karangan bunga kematian ke kantor SM Entertainment dengan tuntutan Seunghan keluar dari RIIZE.
"Halo, ini Seunghan. Saya tahu bahwa banyak orang menganggap serius masalah kembalinya saya beraktivitas, dan saya juga menyadari keseriusan situasi saat ini," kata Seunghan mengawali melansir dari Soompi.
![RIIZE.[Twitter/ RIIZE_official]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/08/22/31498-riizetwitter-riize-official.jpg)
Setelah merenung, dia menyadari bahwa rencana comebacknya ini bisa berpotensi memberikan kerugian bagi RIIZE di masa depan.
"Setelah merenungkan secara mendalam apakah aku terlalu memikirkan diriku sendiri, apakah aku menyebabkan terlalu banyak kerugian bagi para anggota dan perusahaan," ujar Seunghan.
"Dan apakah tidak apa-apa bagiku untuk menjadi bagian dari RIIZE, yang seharusnya dicintai, aku hanya merasa khawatir dan menyesal," imbuhnya lagi.
Atas dasar itulah, Seunghan memilih mengambil sikap dengan mengundurkan diri dari grup yang membesarkan namanya.
"Jadi menurutku keluar dari grup adalah jalan yang benar bagi semua orang," tuturnya.
Baca Juga: Hari Ini, RIIZE Sukses Gelar Fan Sign dan Beauty Talkshow Pertamanya di Jakarta
Seunghan berharap keputusannya ini menjadi solusi terbaik.