Baim Wong Bagi-bagi di Jalanan sebelum Jumatan, Penampilan Anaknya saat Digendong Bikin Prihatin

Yohanes Endra Suara.Com
Sabtu, 12 Oktober 2024 | 06:30 WIB
Baim Wong Bagi-bagi di Jalanan sebelum Jumatan, Penampilan Anaknya saat Digendong Bikin Prihatin
Baim Wong. (Instagram/baimwong)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Baim Wong di tengah proses percerainnya dengan Paula Verhoeven mau tak mau mengurus sendiri anak-anaknya saat sedang bersamanya.

Terbaru, Kiano dan Kenzo, kedua anaknya itu sedang bersama dirinya. Terlihat Baim menggendong Kenzo untuk pergi ke masjid di dekat kantornya.

Tak hanya sekadar berangkat untuk shalat Jumat, Baim juga sekaligus bagi-bagi sarung pada orang asing yang ditemuinya di sepanjang jalan.

Baca Juga: Baim Wong Bingung Dicap Pelit ke Istri, Sunscreen Paula Verhoeven Jadi Omongan Netizen: Miris...

Aktor 43 tahun ini juga berbesan agar orang yang diberi sarung untuk menjalankan ibadah shalat apapun kondisinya.

Konten video berbagi itu diduga adalah endorse sebuah produk sarung yang dipakainya.

Sementara itu, netizen dibuat salah fokus dengan penampilan anak kedua Baim Wong, Kenzo Eldrago Wong. Dia digendong Baim untuk ikut ke masjid, hanya saja baju yang dikenakan adalah baju sehari-hari.

Banyak yang menyarankan agar Kenzo bisa diajarkan mengenakan sarung atau baju sopan ketika ke masjid.

"Harusnya sekalian bocahnya dipakein baju yang cocok buat ke mesjid, tapi ya gak ada ibunya jadi mungkin gak ada yang mantesin," komentar netizen.

Baca Juga: Kritik Baim Wong Malah Umbar Isu Paula Verhoeven Selingkuh, Psikolog Singgung Motif Ekonomi

"Anaknya ke masjid gak dipakein sarung juga?" komentar netizen lain. "Kenapa ga pake koko sih anak nya," kata lainnya.

"Nah bener.. Minimal menutup aurat laki-laki.. Membiasakan anak rapih & santun mau berjumpa sama pencipta-Nya," komentar yang lain. "Kaos sampai molor-molor mbok dipakei baju seng mantesi," saran netizen.

"Harusnya kenzo dipantesin donk bajunya pake celana panjang ke klo ga mau atau baju bagusan dikit gitu," tambah netizen.

"Dibiasakan juga anak di ajarkan ke masjd pakai baju yang pantes.. anak saya juga seumuran itu, tiap ke masjid usahakan pake baju rapih dan celana panjang.. diajarkan sejak dini," saran netizen lainnya.

Gara-gara melihat penampilan anak Baim Wong seperti tak terurus, netizen menyarankan agar memakai jasa babysitter. Netizen juga sampai membandingkan dengan penampilan anak-anak Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

"Pake suster mas baim biar anak terliat di urus...kayak si cipung keren," komentar netizen.

Tapi netizen lain mengungkap jika banyak babysitter yang tak betah bekerja dengannya.

"Susternya ganti mulu gak betah dah keliatan," komentar netizen. "Baby sitter nya ga ada yg betah. orang kalau ngomong kasar gitu kalau ga ada kamera," tuding netizen lain.

Baim Wong saat konferensi pers di Bintaro, Jakarta Selatan pada Selasa (8/10/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]
Baim Wong saat konferensi pers di Bintaro, Jakarta Selatan pada Selasa (8/10/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]

Ada juga yang menduga Baim tak sanggung membayar babysitter untuk anak-anaknya.

"Masak nggak bisa bayar suster," sindir netizen.

Bukan hanya Kenzo, soal penampilan anak Baim Wong seperti Kiano juga disorot netizen. Pasalnya sering mengenakan baju yang dianggap kurang layak dan beda dari anak-anak artis lain yang terlihat bagus dan rapi.

Kontributor : Tinwarotul Fatonah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI