Suara.com - Umi Pipik sebagai rakyat Indonesia ikut kesal dan geram melihat dugaan kecurangan yang dilakukan wasit Ahmed Al Kaf dalam pertandingan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C.
Diduga wasit Ahmed Al Kaf memihak Bahrain sehingga mengulur waktu sampai hasil dari pertandingan tersebut seri 2-2. Padahal awalnya hanya diberi tambahan waktu 6 menit, namun dalam pelaksanaannya sampai melebih batas yakni 9 menit, sementara itu Bahrain mencetak gol keduanya pada menit 90 + 9.
Seluruh rakyat Indonesia geram dan meluapkan kekesalannya melalu sosial media, termasuk Umi Pipik.
![Unggahan Umi Pipik soal wasit yang pimpin laga Indonesia lawan Bahrain [Instagram/@_ummi_pipik_]](https://media.suara.com/pictures/original/2024/10/11/84446-unggahan-umi-pipik-soal-wasit-yang-pimpin-laga-indonesia-lawan-bahrain-instagramat-ummi-pipik.jpg)
Pendawah satu ini mengunggah foto wasit Ahmed Al Kaf di Instagram Story-nya. Tampak wajah sang wasit diedit dengan diberi beberapa emoji sebagai bentuk ejekan.
Seperti memberikan emoji kalung, anting, hidung diganti jadi besar hingga kepala plontos sang wasit diberi emoji kotoran.
"Kepala diparut, kepala digaruk!" tulis Umi Pipik.
Dalam kekesalannya itu, dia membawa-bawa nama Ahmad Dhani sebagai personel Dewa untuk menunjukkan lewat kesalnya sudah tingkat dewa atau tinggi.
"Kesel tingkat Dhani! emoji marah dan menonjok," tambahnya.

Sementara itu, dia juga menyisipkan lagu berjudul Diobok-obok dalam postingannya tentang wasit yang kini sedang jadi buruan netizen Indonesia.
Baca Juga: Bahrain vs Timnas Indonesia Bisa Diulang? FIFA Pernah Kabulkan Laga Ulang karena Wasit Curang
Bahkan terbaru, akun Instagram Ahmed Al Kaf sudah hilang sehingga netizen Indonesia tak bisa lagi meluapkan amarahnya secara langsung. Kini yang jadi sasaran adalah akun resmi AFC hingga FIFA untuk segera memecat wasit tersebut karena sudah terang-terangan mencurangi Indonesia.