
Rachel Vennya sebelumnya kembali membuka bukti perselingkuhan Azizah Salsha alias Zize dan Salim Nauderer. Perempuan yang akrab disapa buna itu mengunggah bukti percakapannya dengan suami Zize, Pratama Arhan yang membongkar aib perselingkuhan istrinya.
Menanggapi aksi Rachel Vennya yang membocorkan bukti perselingkuhan Zize dan Salim itu, Nikita Mirzani malah ikut nimbrung.
“Rachel Vennya biang kerok. Gak suka gue sama Rachel banyak drama,” kata Nikita dalam siaran live yang diunggah ulang akun @lambe_danu pada Selasa (8/10/2024).
Mantan istri Antonio Dedola itu meminta netizen untuk tidak menghiraukan Rachel Vennya. Nikita juga menyebut bahwa ibu dari Xabiru dan Chava merasa sakit hati lantaran diselingkuhi Salim.
“Dia lagi sakit hati karena dia juga ketahuan selingkuh, dibales selingkuh merong dese,” ungkap Nikita.
Kontributor : Rizka Utami