Suara.com - Putri tunggal dari artis senior Elma Theana yakni Adinda Thalia baru saja menikah dengan kekasih hatinya, Kenneth pada Minggu (6/10/2024). Sonny Septian ikut menghadiri pernikahan keponakannya tersebut.
Hal itu terlihat di postingan Instagram pribadi Sonny Septian. Sonny tampak berpose bersama kedua mempelai dengan senyum di wajahnya.
Tidak sendirian, Sonny menghadiri pernikahan keponakannya yang akrab disapa Isya itu bersama sang istri. Sonny dan Fairuz A Rafiq terlihat kompak memakai busana berwarna hitam.
Mengiringi momen bahagia itu, Sonny tampak mengenang mendiang ibunda yakni Waty Siregar. Waty Siregar meninggal dunia pada 29 September 2024 lalu.
"Mama, malam ini cucu mama nikah, Mam. Acara yang sudah dibicarakan sangat lama harus terjadi tanpa mama," tulis Sonny Septian mengawali unggahannya.
"Harusnya ada mama di sini, harusnya ada foto-foto mama di foto ini, harusnya kita kumpul keluarga Mam, temen-temen mama juga sudah pada dateng nih Mam, baju mama juga sudah selesai dijahit Mam, sudah jadi Mam," lanjut adik Elma Theana.
Sonny Septian dan keluarganya tentunya merasa sedih karena ibu mereka tidak ada di pernikahan tersebut. Tak lupa, ayah sambung King Faaz ini juga menguatkan kakaknya dan mendoakan yang terbaik untuk keponakannya.
"Pasti mama akan terlihat cantik deh hari ini. Kami semua inget mama malam ini, cuma kurang mama aja. Tapi mama juga pasti pingin cucu mama bahagia malam ini kan, Mam, di malam pernikahannya," ucap suami Fairuz A Rafiq itu.
![Sonny Septian dan Elma Theana usai pemakaman sang ibu, Waty Siregar di TPU Karet Bivak, Jakarta, Minggu (29/9/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/09/29/22028-sonny-septian-dan-elma-theana.jpg)
"Kuat ya kak Elma sayang. Bahagia selamanya ya Isya sayang. Sedih Mam, tapi tetep harus jadi bagian dari kebahagiaan cucu mama," ujar Sonny Septian lebih lanjut.
Baca Juga: King Faaz Tenangkan Sonny Septian Menangis Saat Antar Jenazah Ibu ke Masjid
Aktor tampan berusia 41 tahun ini mengungkapkan kerinduannya pada mendiang ibunda. Sonny juga akan selalu berdoa untuk ibunya.