Perusahaan Adik Prabowo Daftar Calon Penambang Pasir Laut, Pandji Pragiwaksono Kesal: Sabar Nyet

Yazir Farouk Suara.Com
Kamis, 03 Oktober 2024 | 14:40 WIB
Perusahaan Adik Prabowo Daftar Calon Penambang Pasir Laut, Pandji Pragiwaksono Kesal: Sabar Nyet
Pandji Pragiwaksono dalam jumpa pers Stand Up Comedy Indonesia (Suci) 7, di kawasan Pakubuwono, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (23/3/2017) [suara.com/[Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keran ekspor pasir laut yang kembali dibuka oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) masih jadi salah satu isu panas di Tanah Air. Isu ini juga tak luput dari perhatian komika Pandji Pragiwaksono.

Lewat akun X miliknya, Pandji Pragiwaksono merespons pemberitaan mengenai dugaan perusahaan milik adik presiden terpilih Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo, ikut daftar permohonan izin sebagai calon penambang pasir laut di Indonesia.

Kebijakan Jokowi yang tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 26 Tahun 2023 tentang Pengelolaan Hasil Sedimentasi di Laut tersebut memang jadi ladang anyar yang diburu pengusaha untuk menghasilkan cuan.

Tak banyak respons yang diberikan Pandji soal pemberitaan tersebut, melainkan cuma unggah meme. Meme tersebut menggambarkan kekesalah Pandji.

Baca Juga: Balasan Menohok Pandji ke Kaesang yang Pakai Rompi Mulyono: Pink Menuju Oranye Enggak Jauh

Pandji unggah meme bergerak seekor monyet yang duduk di meja kerja. Monyet tersebut kemudian mendorong laptop yang ada di depannya hingga terjatuh ke lantai.

Terdapat juga keterangan "I give up" yang berarti menyerah. Pandji Pragiwaksono seolah lelah melihat kondisi yang terjadi di Indonesia.

Unggahan Pandji ini memantik komentar pengguna X yang lain. Ada yang terhibur karena melihat si monyet mendorong laptop karena lelah dan kesal, ada pula yang terang-terangan menyebut kebijakan Jokowi ini sarat kepentingan bisnis.

"Wkwkwkw sabar nyet," kata netizen.

"Selalu ada kepentingan bisnis di belakang wkwk, bukannya selalu gitu ya," timpal yang lain.

Baca Juga: Pandji Usul Kaesang Ajak Semua Keluarga Pakai Rompi 'Putra Mulyono' tapi Warna Pink, Netizen: Tahanan Kejagung?

Tepis Soal Dinasti Keluarga, Hashim Djojohadikusumo: Ngaca Dong, Dulu Pas Mas Gibran Jadi Wali Kota Gak Disebut Itu (Suara.com/Mae  Harsa)
Tepis Soal Dinasti Keluarga, Hashim Djojohadikusumo: Ngaca Dong, Dulu Pas Mas Gibran Jadi Wali Kota Gak Disebut Itu (Suara.com/Mae Harsa)

"Semua-semua dibisnisin. Ancur dah, habis Mulyono timbul Wowo," komentar yang lain.

"Speechless deh bang, nggak ada yang bisa diharapkan lagi di negeri Konoha ini, Pelantikan DPR juga sama unbelieveble ..and i give up forever to touch," seru lainnya.

"Di era Wowo yang dibesarkan oleh Orba, pastinya akan jauh lebih parah dari era Mulyono," kata yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI