Meski Telah Dipisahkan, Sosok Ini Ungkap Ternyata Lolly Sudah Cinta Mati dengan Vadel Badjideh

Sumarni Suara.Com
Rabu, 02 Oktober 2024 | 12:50 WIB
Meski Telah Dipisahkan, Sosok Ini Ungkap Ternyata Lolly Sudah Cinta Mati dengan Vadel Badjideh
Vadel Badjideh dan Lolly. (Instagram/itsofficiallauraa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jalinan asmara putri sulung Nikita Mirzani, Laura Meizani atau Lolly dengan sang kekasih, Vadel Badjideh seolah tak pernah lepas dari sorotan publik.

Sejak pasangan kekasih ini memutuskan untuk menjalin asmara hingga diisukan bertengkar dan putus nyambung, pasangan ini kerap menuai atensi.

Hubungan mereka pun beberapa kali menuai kontroversi. Adapun, yang terbaru muncul tuduhan hamil hingga aborsi yang berujung membuat Lolly dijemput paksa oleh Nikita Mirzani. Saat itu, Lolly tampak histeris bahkan sempat menelepon Vadel Badjideh.

Tentunya, momen tersebut menunjukkan betapa besar cintanya pada Vadel. Mengingat, sebelum momen penjemputan itu terjadi, Lolly kerap menunjukkan kebucinannya pada Vadel sampai berani memaki-maki ibu kandungnya sendiri.

Fenomena kebucinan Lolly ini memicu Denny Darko menerawang nasib jalinan cintanya dengan Vadel Badjideh. Berbekal kartu tarotnya, pesulap itu mencoba untuk membaca nasib kisah cinta dua sejoli ini.

Menurut Denny Darko, pada awalnya, kisah cinta Lolly dan Vadel hanyalah cinta monyet biasa.

“Sebenarnya ini adalah cinta monyet yang kita akan tahu bahwa hal seperti ini belum tentu akan menuju sesuatu yang lebih serius,” terang Denny Darko, dilansir dari YouTube Denny Darko pada 2 Oktober 2024.

Namun, berdasarkan penerawangan Denny Darko, cinta Lolly pada kekasihnya semakin besar lantaran Vadel memiliki sikap yang tegas dan gentleman.

Baca Juga: Dituding Jadi Dalang Konflik Nikita Mirzani dan Lolly, Marissya Icha Beri Jawaban Menohok

“Ia (Lolly) melihat seorang pria (Vadel) yang berani memutuskan sesuatu. Ini pasti menjadi sesuatu sisi positif yang membuat seorang Lolly tertarik kepadanya,” sambung Denny Darko.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI