Cuma Ucapkan Selamat Buat Ahmad Dhani yang Baru Dilantik Jadi Anggota DPR RI, Al Ghazali Lupakan Mulan Jameela?

SumarniIsmail Suara.Com
Selasa, 01 Oktober 2024 | 15:56 WIB
Cuma Ucapkan Selamat Buat Ahmad Dhani yang Baru Dilantik Jadi Anggota DPR RI, Al Ghazali Lupakan Mulan Jameela?
Al Ghazali kasih selamat ke Ahmad Dhani (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Al Ghazali memberi ucapan selamat kepada ayahnya, Ahmad Dhani yang resmi dilantik sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029 pada Selasa (1/10/2024).

Kakak kandung El Rumi dan Dul Jaelani itu memberi ucapan selamat melalui unggahan foto di Instagram.

Dalam foto Al Ghazali, El Rumi dan Dul Jaelani nampak menggunakan baju batik. Beda dengan Ahmad Dhani yang menggunakan jas dan dasi berwarna merah serta kopiah hitam.

Sedangkan Mulan Jameela tampil menggunakan kebaya krem dengan warna jilbab yang sama.

Ahmad Dhani dilantik jadi anggota DPR RI 2024-2029. [Instagram/@mulanjameela1]
Ahmad Dhani dilantik jadi anggota DPR RI 2024-2029. [Instagram/@mulanjameela1]

"Selamat atas pelantikan ayah, sebagai anggota DPR RI 2024-2029!," tulis Al Ghazali di caption fotonya.

Anak tertua Ahmad Dhani itu pun berharap pentolan band Dewa 19 itu bisa menjaga amanah selama menjadi anggota dewan.

"Semoga selalu amanah dalam menjalankan tugas," sambungnya.

Beberapa warganet pun langsung memberi respons terhadap unggahan foto tersebut. Ada yang protes karena ucapan selamat hanya ditujukan kepada Ahmad Dhani saja.

Al Ghazali dianggap lupa tidak memberi ucapan selamat kepada ibu sambungnya, Mulan Jameela yang juga lolos menjadi anggota dewan.

Baca Juga: Beda Sikap Once Vs Ahmad Dhani usai Jadi Anggota DPR RI, Ada yang Ogah Dipanggil Dewan Terhormat

"Cuma ayah doang?" tanya akun @lija***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI