Komentar Menohok Oki Rengga Saat Menpora Dito Kasih Nilai 8 untuk Penyelenggaraan PON 2024: Aduh Pak, Saya Aja Malu

Yazir FaroukIsmail Suara.Com
Senin, 30 September 2024 | 17:45 WIB
Komentar Menohok Oki Rengga Saat Menpora Dito Kasih Nilai 8 untuk Penyelenggaraan PON 2024: Aduh Pak, Saya Aja Malu
Oki Rengga saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (8/8/2024). [Suara.com/Tiara Rosana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komika sekaligus mantan atlet, Oki Rengga mengkritik Menpora Dito Ariotedjo yang telah memberi nilai 8,5 kepada penyelenggaraan PON 2024 di Aceh-Sumut. 

Kritik disampaikan Oki saat jadi co-host acara Somasi di kanal YouTube Deddy Corbuzier

Hal ini bermula saat Deddy Corbuzier membacakan artikel berita mengenai penyelenggaraan PON 2024.

"Kita harus belajar dari Menpora kita. Menpora kita memberi PON 2024 Aceh-Sumut 8,5 dari sepuluh," kata Deddy Corbuzier. 

Baca Juga: Reaksi Marshel Widianto Disindir Oki Rengga Pakai Hasil Pencucian Uang untuk Kampanye, Panik Banget

Mendengar hal tersebut, Oki pasang wajah tak percaya. Sebab, dia punya pandangan sendiri ihwal penilaian Dito. 

"Aduh Pak Dito, saya sebagai orang Sumut malu sama PON ini," ungkap Oki Rengga.

Oki Rengga bahkan yakin banyak yang akan menghujat Dito atas penilaiannya tersebut. Komika berkepala plontos ini juga memastikan dia ornag yang pertama kali menghujatnya. 

"Sudah pasti (dihujat) saya orang duluan orang pertama. PON Sumut itu nilainya 4," ujar Oki memberi nilai terhadap penyelenggaraan PON tahun ini. 

Oki tak asal berbicara. Pasalnya, dia tahu bagaimana buruknya penyelenggaraan PON 2024. 

Baca Juga: Ate Bandingkan Modal Kampanye Marshel Widianto dengan Roti Kaesang: Masa Beda Cepek?

Pertama, Oki menyinggung makanan yang diberikan para atlet yang berjuang di sana. 

"Ini sebagai mantan atlet. Maksudnya tuh dana yang dikeluarkan hampir Rp4 triliun. Menghabisin uang negara hampir 4 triliun, makannya setiap hari nasi kotak cuma pakai tempe. Bagaimana atlet mau berprestasi?" kata Oki lantang. 

Oki juga membagikan cerita ada atlet yang menjual susu pemberian panitia. Hasil dari penjualan susu tersebut untuk membeli nasi. 

Oki Rengga saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (8/8/2024). [Suara.com/Tiara Rosana]
Oki Rengga saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (8/8/2024). [Suara.com/Tiara Rosana]

"Tahu nggak ada satu atlet. yang bener-bener ngumpulin susunya itu dari awal sampai habis. Itu satu tempat tidurnya susu. Susu itu tidak diminum sama dia. Dijualnya lagi untuk beli nasi yang bergizi," ujar Oki. 

Namun, Oki meralat nilai 4 yang awalnya dia berikan. Namun, angkanya cuma bertambah dua. 

"8,5 (penilaian Dito), 6 deh naik. 4 terlalu jelek," kata bintang film Agak Laen ini. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI