Suara.com - Artis sekaligus penyanyi asal Korea Selatan, Son Dam Bi kini tengah hamil anak pertama. Pengumuman ini terungkap lewat pernyataan resmi Blitzway Studio selaku pihak agensi.
"Halo, ini Divisi Hiburan Blitzway Studios (sebelumnya H& Entertainment)," kata pihak agensi mengawali sebagaimana melansir Soompi pada Kamis (26/9/2024).
"Son Dam Bi mengharapkan kehidupan yang berharga," sambungnya lagi.
Kini, Son Dam Bi pun sedang fokus terhadap kehamilan pertamanya.
![Son Dam Bi dan Lee Kyou Hyuk [Soompi]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/12/02/84710-son-dam-bi-dan-lee-kyou-hyuk-soompi.jpg)
"Dia dan keluarganya dengan gembira fokus pada perawatan prenatal," tutur Blitzway Studios.
Jika tidak ada halangan, sang artis diprediksi melahirkan si kecil pada April tahun depan.
"Dan dia akan melahirkan pada bulan April 2025," ujarnya.
Di akhir pernyataan, pihak agensi meminta para netizen untuk mendoakan agar kandungan Son Dam Bi sehat sampai momen melahirkan tiba.
"Kami menghargai berkah Anda. Terima kasih," tutupnya.
Baca Juga: Usai 13 Tahun, Gongchan B1A4 Sudahi Kontrak dengan WM Entertainment
Selepas pengumuman ini, para netizen pun langsung membanjiri ucapan selamat.