Suara.com - Kaesang Pangarep buka suara terkait pamer makan roti Rp 400 ribu. Diketahui, Kaesang Pangarep dan istrinya, Erina Gudono sempat menuai kontroversi publik lantaran dinilai memamerkan gaya hidup mewah saat berada di Amerika Serikat.
Di potongan video yang beredar di media sosial, tampak Kaesang memberikan klarifikasi soal membeli roti ratusan ribu rupiah. Awalnya, Kaesang tengah membahas popularitas dirinya dan Baim Cilik.
Namun tak berapa lama, Baim Cilik mengungkit soal roti senilai Rp 400 ribu. Kaesang menimpali bahwa roti mahal itu membuat Kaesang lebih terkenal.
"Saking terkenalnya sampai roti Rp 400 ribu aja dipermasalahkan," ucap Baim Cilik, dikutip dari TikTok @elfiga21, Minggu (22/9/2024).
Baca Juga: Anak Presiden Fleksing, Gaya Hidup Kaesang Pangarep Dibandingkan Gusti Bhre Penguasa Mangkunegaran
"Padahal kalau kita jeli, mbak Erina lagi protes 'kok mahal banget sih nih roti'," sambung Kiky Saputri memberi pembelaan.
Menurut Kiky Saputri, warganet salahpaham terkait unggahan Erina Gudono kala itu. Kiky Saputri menilai unggahan tersebut bentuk protes Erina sebab harga roti yang terbilang cukup mahal, bukan untuk pamer.
Kaesang Pangarep pun memberikan klarifikasi terkait postingan roti tersebut. Kaesang bercerita bahwa ia terpaksa membeli roti untuk istrinya yang lapar karena sedang mengandung.
"Kan istri hamil, kubilang udah kamu duduk nanti aku beliin," ucap Kaesang Pangarep.
"Dapetnya lobster roll dan ternyata harga 25 dollar," imbuhnya.
Baca Juga: Fedi Nuril Soroti Jawaban Kuasa Hukum Kaesang Soal Jet Pribadi, Adu Argumen Memanas!
Saat kembali ke Erina Gudono, sang istri pun bertanya soal harga roti tersebut. Erina Gudono justru kaget saat mengetahui harga rotinya Rp 400 ribu.
"Balik (ketemu Erina), 'Berapa mas harganya?', '25 dollar' 'berapaan itu?' 'sekitar Rp 400ribuan lah' 'mahal banget'," ujar Kaesang menjelaskan reaksi Erina.
Hal itu pun disepakati Kaesang. Ia bahkan berandai-andai apabila Erina mengajaknya hidup di Amerika, hal itu akan menghabiskan uang gajinya hanya untuk membeli roti atau makanan seperti itu.
"Nah itu, kalau kamu ajak aku hidup di sini (Amerika) gajiku habis cuma buat beli ginian," terang Kaesang seraya tertawa.
Unggahan itu pun menuai beragam reaksi warganet. Sebagian membenarkan klarifikasi Kaesang bahwa harga di Amerika Serikat memang jauh lebih mahal dan tak bisa dibandingkan dengan di Indonesia.
"Padahal di Amerika roti 400 ribu itu termasuk murah," komentar @ham***.
"Makasih Baim udah bahas roti 400k," timpal @ves***.
Sebagai informasi, gaya hidup Kaesang Pangarep dan Erina Gudono sempat menjadi cibiran publik lantaran dinilai tak peka pada isu sosial di negaranya sendiri. Pasalnya, Kaesang dan Erina kedapatan naik pesawat jet pribadi, membeli roti Rp 400 ribu, hingga stroller puluhan juta rupiah kala berada di Amerika Serikat.