Suara.com - Napak Jagat Nusantara ikut ambil bagian dalam acara Pagelaran Budaya Nusantara untuk Peringatan HUT ke-79 TNI yang akan dihelat dalam Waktu dekat.
Terkait ini, Felix Wirawan selaku perwakilan dari Coklat Kita Napak Jagat Nusantara pun buka suara.
Dalam pernyataannya, Felix Wirawan berharap kehadiran Napak Jagat Nusantara nanti bisa memberikan inspirasi kepada masyarakat.
"Dengan gelaran Napak Jagat Nusantara dari Coklat Kita pada rangkaian Perayaan HUT ke-79 TNI, kami tentu berharap ini dapat menjadi daya tarik," katanya dalam sure yang diterima Suara.com.
Baca Juga: Aksi Panggung SBY di Pestapora 2024 Bikin Penonton Berjingkrak-jingkrak
"Juga sekaligus menginspirasi masyarakat luas untuk semakin mencintai keluhuran seni dan budaya kita," sambungnya lagi.
Menurut Felix Wirawan, Napak Jagat Nusantara juga berkolaborasi dengan sejumlah seniman yang punya nama besar dalam momen ini.
Sebut saja ada pentolan KDI seperti Sherly, Nurma hingga Adella feat Difarina. Selain itu, mereka juga berkolaborasi dengan sanggar seni dari sejumlah daerah.
"Kami juga melibatkan berbagai sanggar dan lingkup seni dari Jawa Barat seperti Sanggar Algia dari Pangandaran, Sanggar Cantika Studio dari Kabupaten Bandung, Sanggar Putra Jayabaya dari Cirebon," bebernya.
"Sanggar Way Talatah dari Subang, Sanggar Sona Soni dari Sumgedang, Kendangers Garut, dan Sanggar Korwar dari Jakarta. Kesenian ini akan dikemas dalam sajian pentas wayang golek, rampak kendang, angklung, dan tarian medley Nusantara," tambahnya.
Baca Juga: Kunto Aji Lagi Persiapkan Konser Urup Gelaran ke-2
Felix Wirawan menjamin akan banyak kejutan dan aksi memukau dari para penampil acara.
Mengingat selain bernyanyi, Napak Jagat Nusantara akan menyuguhkan performa kesenian musik tradisional, tari-tarian, komedi sampai wayang golek.
Seperti diketahui, Peringatan HUT ke-79 TNI sendiri akan diadakan di Lapangan Monas Jakarta pada 21 September 2024 dan 22 September 2024.
Selain hiburan, acara ini juga akan menampilkan pameran alutsista, pembagian sembako hingga TNI Fun Run.