Abdur Arsyad Bakal Tour Stand-Up 16 Kota: Saya Tidak Bahas Kendaraan Politik

Jum'at, 20 September 2024 | 07:15 WIB
Abdur Arsyad Bakal Tour Stand-Up 16 Kota: Saya Tidak Bahas Kendaraan Politik
Abdur Arsyad (Instagram/abdurarsyad)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komika Abdur Arsyad bakal menggelar tour stand up comedy di 16 kota besar di Indonesia. Tour tersebut bakal dimulai dari bulan Oktober 2024 hingga Februari 2025.

Dalam YouTube Ananta Rispo, lelaki asal Kupang itu bakal mengangkat soal tranportasi di Indonesia.

"Bertajuk Kontras Konten Transportasi konten show membicarakan tentang transportasi di Indonesia," ungkap Abdur Arsyad.

Uniknya, lelaki asal Kupang tersebut belum memastikan materinya bakal membawakan soal politik.

Baca Juga: Abdur Arsyad Bikin Hitung-hitungan Matematika Soal Kaesang Nebeng Jet Pribadi, Hasilnya..

"Nggak ada politk? Tidak ada sih, tapi nggak tahu," terangnya.

Mendengar hal tersebut, Rispo yang sedang merekam dengan menggunakan telepon selulernya, langsung bertanya apakah materinya nanti akan menyeret nama seorang Marshel Widianto.

Belum dijawab, Marshel Widianto yang kebetulan ada di sampingnya langsung menyela. Dia pun yakin seorang Abdur bakal menyebut namanya saat tour nanti.

"Tidak ada. Sampai detik ini belum ada," ungkap Abdur sambil tersenyum.

Marshel Widianto di DPC Gerindra, Tangerang Selatan pada Rabu (27/8/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]
Marshel Widianto di DPC Gerindra, Tangerang Selatan pada Rabu (27/8/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]

Tidak percaya dengan hal tersebut, Marshel pun kembali meminta Abdur untuk jujur namanya tidak akan dibawa di tour stand up komedianya nanti.

Baca Juga: Abdur Arsyad Puji Keputusan Marshel Widianto Mundur dari Politik: Selamat dari Jurang Berbahaya

Mendapat tekanan seperti itu, lelaki yang berteriak lantang para anggota dewa tolol saat demo belum lama ini punya jawaban jitu.

"Saya tidak bahas kendaraan politik soalnya. Benar-benar kendaraan umum aja," terangnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI