"Bukankah lebih enak untuk tidak berlarut-larut, langsung diomongin, diselesaiin gitu loh. At least kalau mau silent treatment, ya ngomong nggak sih. 'Bentar, butuh waktu', nggak yang langsung tiba-tiba hilang," tutur Clara Kaizer.
"Kalo kayak gini kan bikin orang suka jadi punya struggle sama dirinya sendiri. Bikin orang berantem, lagi, sama otaknya sendiri," sambungnya dengan nada kesal.
Warganet ramai mengomentari video curhatan Clara Kaizer soal silent treatment tersebut. Pasalnya video Clara membagikan bukti perselingkuhan sang kekasih telah dihapus.
"Sebelum kejadian cowok ke gep," kometar aku @cocol***.
"Karena dia ada yang lain," sahut sukasusu***.
"Ini video sebelum ketahuan ya," balas akun @Sweetie***.
"Ya soalnya lagi living together kak," timpal akun @cahyamal***.
Sebagai informasi, Clara Kaizer merupakan aktris yang mengawali kariernya di dunia sinetron saat usianya 8 tahun pada 2009. Ia belakangan dikenal sebagai pemeran Bunga dalam sinetron "TOP: Masih Ngojek".
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Baca Juga: Raffi Ahmad Puji Jeje Govinda Orang Baik, Aib Syahnaz Diungkit: Iya, Istri Selingkuh Aja Dimaafin