Tampil di Pestapora 2024, SBY Minta Tak Dispesialkan Panitia

Selasa, 17 September 2024 | 18:30 WIB
Tampil di Pestapora 2024, SBY Minta Tak Dispesialkan Panitia
SBY bermain gitar (Arsip presidenri.go.id).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY dihadirkan sebagai penampil di Pestapora 2024. SBY bakal beraksi dua hari, yaitu pada 20 dan 22 September 2024.

Kiki Aulia Ucup selaku Direktur Boss Creator sekaligus promotor Pestapora mengungkap persiapan yang dilakukan SBY sebelum tampil di Pestapora 2024.

"Nah itu (persiapan), mereka (pihak SBY) lah yang lakuin. Kalau riders sama aja sih fasilitasnya, artis lounge kayak gini ya sama seperti ini buat Pak SBY juga," kata Kiki usai konferensi pers Pestapora 2024 di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (17/9/2024).

Promotor Pestapora Kiki Aulia Ucup saat ditemui di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (17/9/2024) [Suara.com/Tiara Rosana].
Promotor Pestapora Kiki Aulia Ucup saat ditemui di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (17/9/2024) [Suara.com/Tiara Rosana].

Kiki juga mengungkap tak ada hal spesial yang disiapkan panitia untuk menyambut SBY. Bahkan SBY sendiri yang menolak untuk diperlakukan spesial.

Baca Juga: Beda Kekayaan Mulan Jameela vs Maia Estianty: Bakal Sepanggung di Pestapora 2024

"Nggak sih, sama aja, ya standar keamanan aja. Protokolernya dia gitu, nggak yang gimana-gimana, ya beliau hadir sebagai seniman gitu," ungkap Ucup.

"Akses beliau juga sama gitu hadirnya nanti, nggak ada hal spesial yang diminta, beliaunya juga tidak berkenan di spesialkan gitu ya," ucapnya menyambung. 

Soal materi lagu yang akan dibawakan, Ucup membebaskan SBY untuk memilih lagunya sendiri.

"Nggak, benar-benar bebasin Pak SBY mau tampil bawain apa aja, karena kreatifnya kan di dia," ujar Ucup.

Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan tampil dalam festival musik Pestapora pada September 2024 mendatang. (ist/IG:@pestapora)
Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan tampil dalam festival musik Pestapora pada September 2024 mendatang. (ist/IG:@pestapora)

Selain SBY, sederet musisi lain yang meramaikan Pestapora 2024 antara lain Tulus, Maliq & D’Essentials, Ari Lasso, Mulan Jameela, Duo Maia, Dewa 19, Rizky Febian, hingga Mahalini. 

Baca Juga: Analisa Pengamat Soal SBY Sebut Negara Kacau Jika Ada Matahari Kembar: Itu Ditujukan ke Prabowo dan Jokowi

Pestapora 2024 akan digelar di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat pada 20 hingga 22 September 2024.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI