Suara.com - Mertua komika Kiky Saputri, Gusrizal tengah menjadi sorotan publik. Ayah Muhammad Khairi itu termasuk salah satu dari 20 kandidat yang lolos tahapan penilaian profil calon anggota Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (Dewas KPK).
Kiky Saputri resmi menikah dengan Muhammad Khairi pada 28 Januari 2023 lalu. Sang suami diketahui berprofesi sebagai seorang pengacara.
Kehidupan pribadi Muhammad Khairi selama ini jarang tersorot. Namun ayahnya, Gusrizal langsung menarik banyak perhatian setelah diumumkan lolos seleksi Dewas KPK.
Gusrizal saat ini menjabat sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Harta kekayaan pria kelahiran 1958 tersebut tentu saja tak luput dari sorotan.
Baca Juga: Mertua Kiky Saputri yang Lolos Tes Anggota Dewas KPK Disebut Orang Tajir, Isi Garasinya Cuma Segini
Harta Kekayaan Gusrizal
Sebagai pejabat pemerintahan, Gusrizal diwajibkan untuk melaporkan harta kekayaannya pada negara. Dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), dia memiliki harta kekayaan bersih tanpa utang senilai Rp6.904.009.388 (Rp 6,9 miliar) per Desember 2023.
Harta kekayaan Gusrizal terdiri dari uang tunai Rp3.348.459.388 dan berbagai jenis aset meliputi:
- Tanah dan bangunan: Rp3.085.000.000
- Alat transportasi dan mesin: Rp170.000.000
- Harta bergerak lainnya: Rp100.550.000
- Surat berharga: Rp200.000.000
Rincian Tanah dan Bangunan Milik Gusrizal
Adapun aset berupa tanah yang dimiliki oleh mertua Kiky Saputri tersebut, yaitu tanah seluas 265 meter persegi (Rp75 juta) dan 192 meter persegi (Rp75 juta) di Kota Padang, tanah seluas 393 meter persegi (Rp80 juta) di Kota Batang Hari, serta tanah seluas 216 meter persegi (Rp2,5 miliar) di Jakarta Selatan.
Baca Juga: Andhika Pratama Lewat, Kiky Saputri Kena Roasting Eca Aura soal Gaji Buzzer
Gusrizal juga memiliki memiliki tanah dan bangunan di Kota Bukittinggi seluas 593/124 meter persegi di Bukittinggi senilai Rp270 juta. Tanah lain yang dimiliki di kota tersebut memiliki luas 240 meter persegi senilai Rp85 juta.
Kontroversi Harta Kekayaan Gusrizal
Gusrizal disebut menggelar pesta pernikahan mewah Muhammad Khairi dan Kiky Saputri yang berlangsung pada Januari 2023 lalu menggunakan dana pribadinya.
Jumlah kekayaan yang dimiliki Gusrizal pada 2022 lalu tercatat senilai Rp6 miliar. Oleh karena itu, pernikahan mewah tersebut dinilai tidak sesuai dengan jumlah kekayaan yang dimilikinya.
Selain itu, Gusrizal diberi catatan khusus sebagai hakim yang terindikasi memiliki relasi politik dengan penguasa anti-KPK dan pro-korupsi. Dia juga memvonis ringan Miranda S. Gultom dalam kasus korupsi Bank Indonesia pada September 2012.
Kontributor : Chusnul Chotimah