Suara.com - Kabar Roy Suryo menyindir Menkominfo Budi Arie Setiadi akhirnya turut terdengar ke telinga seorang komika, Pandji Pragiwaksono.
Sebagai informasi, Budi Arie Setiadi kerap memberikan bantahan soal isu Gibran Rakabuming sebagai orang di balik akun Kaskus Fufufafa.
"Nanti diumumin, kalau tahu siapa yang punya nanti diumumin. Yang pasti bukan punya Mas Gibran," ujar Budi Arie.
Menurut mantan Menteri Pemuda dan Olahraga tersebut, pernyataan Budi Arie Setiadi terkesan omong kosong karena tidak disertai data. Oleh karena itu, dia meminta Menkominfo untuk berhenti bersuara.
"Sebenarnya sudah tidak perlu dibantah lagi bahwa akun Kaskus Fufufafa yang membuat heboh di masyarakat tersebut adalah orang yang sudah banyak disebut selama ini. Jadi sekali lagi, sebaiknya BAS tidak perlu komen," ucap Roy Suryo.
Mendengar sindiran Roy Suryo untuk Menkominfo tersebut, Pandji Pragiwaksono spontan berkomentar. Dia mencurigai sang pakar telematika itu mengetahui sosok pemilik akun Kaskus Fufufafa.
"He would know (Dia kemungkinan tahu)," kata Pandji Pragiwaksono, dikutip dari akun @pandji pada Jumat (13/9/2024).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam.
"Lawak lu Budi," tulis seorang netizen. "Menjadi konyol adalah jobdesk Menkominfo," kata netizen lain.
Baca Juga: Yakin 99,9 Persen Akun Fufufafa Milik Gibran, Roy Suryo: Cara Buktikannya Mudah Banget
"Gak nyangka kita udah ada di fase ngelihat Roy Suryo nasehatin Menkominfo. Dan benar," tutur netizen yang lainnya.