Maarten Paes membuktikan performa luar biasa saat laga kandang melawan Australia dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia. Kiper utama dari FC Dallas itu bahkan dua kali menjadi Man of The Match dalam dua pertandingan terbaru Timnas.
Pesona Maarten Paes saat menjaga gawang Indonesia mampu membuat masyarakat terpana. Menariknya, kiper berusia 26 tahun ini juga memiliki pesona memikat saat di luar lapangan.
Penasaran seperti apa pesona Maarten Paes di luar lapangan? Simak langsung deretan potretnya yang sudah dirangkum berikut.
1. Bersama Erick Thohir

Saat pertama kali diunggah, potret Maarten Paes bersama Erick Thohir ini menjadi salah satu yang paling disukai oleh netizen Tanah Air. Pasalnya, potret yang menunjukkan keduanya bersalaman ini adalah tanda bahwa Maarten Paes telah siap sepenuhnya membela Timnas Indonesia.
2. Airport Outfit

Suara.com - Begini gaya Maarten Paes yang memesona saat berada di bandara jelang laga tandang melawan Arab Saudi. Airport outfit pilihan Maarten Paes adalah casual style dengan memadukan track pants dan kaos pendek serta sweet wear yang diikat ke leher.
3. Menawan dengan Gaya Kasual

Penampilan Maarten Paes di bawah mistar gawang memang garang. Tapi saat berada di luar lapangan, Maarten Paes punya gaya kasual yang membuat pesonanya makin memukau.
4. Bak Model

Padukan celana panjang dan kaos polos pesona seorang Maarten Paes memang tak bisa dianggap remeh. Mulai dari rambut sampai gestur saat berjalan membuat sosok Maarten Paes terlihat layaknya model.
5. Fashionable

Maarten Paes yang kini bermain sebagai kiper utama di FC Dallas yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Amerika punya gaya fashionable. Penampilannya di luar lapangan membuktikan bahwa Paes memiliki selera fashion yang kece.
6. Tanpa Brewok

Penampilan Maarten Paes tanpa brewok ini membuat wajahnya jadi lebih fresh dan muda. Berbeda dengan saat brewokan, Paes memancarkan aura maskulin dan garang. Yang pasti mau brewok atau tidak, Maarten Paes tetaplah seorang idola.
Baca Juga: Pelatih Australia Bahas Maarten Paes, Isyaratkan Ada yang Salah dengan Timnas Indonesia
7. Penggemar Baseball

Meski dirinya adalah pemain bola profesional, tapi Maarten Paes juga menggemari baseball. Ia sering tampil dengan mengenakan kaos baseball ketika hendak berlatih.