Suara.com - Penampakan rumah mewah Nadia Vega belum lama ini menarik banyak perhatian di media sosial. Pasalnya rumah tersebut sudah puluhan tahun terbengkalai.
Diketahui, nama Nadia Vega sempat booming lewat perannya di sejumlah sinetron era 2000-an. Setelah menikah dengan pria bule bernama Yaar Jorik Dozy, Nadia ikut suaminya menetap di Belanda.
Rupanya Nadia Vega meninggalkan rumah mewah yang tak dihuni. Puluhan tahun terbengkalai, kediaman tersebut tampak menyeramkan seperti rumah hantu.
Baru-baru ini seorang konten kreator membuat vlog room tour di rumah mewah Nadia Vega. Kondisi rumah tersebut sangat memprihatinkan dari luar sampai dalam.
Intip penampakan rumah tersebut dari konten yang diunggah oleh kanal YouTube Goy Razor TV.
1. Berlokasi di Bogor

Rumah mewah yang ditinggalkan oleh Nadia Vega ini diketahui berlokasi di Bogor, Jawa Barat. Bangunannya masih berdiri kokoh meski sekelilingnya sudah dipenuhi tanaman liar.
2. Penuh rumput dan ilalang

Rumah Nadia Vega ini sudah tak berpenghuni selama hampir 20 tahun lamanya. Rumput dan ilalang tumbuh berantakan di area halaman rumah megah berwarna cokelat dan kuning ini.
Baca Juga: Ibnu Jamil Diam-Diam Resah dengan Situasi Politik, Singgung Pemimpin Tak Taat Aturan
3. Ruang tamu kotor