
Setelah sampai di Masjid Istiqlal, Habib Jafar memperlihatkan momen saat Paus Fransiskus baru saja turun dari dalam mobil. Pendakwah itu merasa bersyukur bisa berjumpa langsung dengan salah satu tokoh agama yang dikaguminya.
“Akhirnya bisa melihat Paus dari dekat, selama ini hanya baca dan dengar dari jauh tentang humanisme dan kesederhanaan beliau,” ungkap Habib Jafar.
Dalam unggahannya itu Habib Jafar juga mangucapkan terima kasih kepada pemimpin umat Katolik itu yang telah berkunjung ke Indonesia. Paus Fransiskus juga menerima berbagai apresiasi dengan kesederhanaanya selama ini.
“Terima kasih paus yang sudah percaya pada kita Indonesia bahwa Anda akan aman dan baik-baik saja di negeri mayoritas muslim ini, dengan tidak memakai mobil anti peluru dan selalu membuka jendelanya selama perjalanan di jalanan Indonesia,” tutup Habib Jafar di akhir unggahannya.
Kontributor : Rizka Utami