Rano Karno Tunjuk Cornelia Agatha dan Maudy Koesnaedi Sebagai Wakil Timses di Pilkada Jakarta 2024

Kamis, 05 September 2024 | 16:18 WIB
Rano Karno Tunjuk Cornelia Agatha dan Maudy Koesnaedi Sebagai Wakil Timses di Pilkada Jakarta 2024
Potret Persahabatan Artis Era 90-an (Instagram/@maudykoesnaedi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa artis di Tanah Air ditunjuk pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno, sebagai tim pemenangan di Pilkada Jakarta 2024.

Nama komedian Cak Lontong ditunjuk sebagai ketua Tim Kemenangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur dari PDIP, Pramono Anung-Rano Karno di Pilgub Jakarta 2024.

Rano Karno dan Maudy Koesnadi (maudykoesnaedi/instagram).
Rano Karno dan Maudy Koesnadi (maudykoesnaedi/instagram).

Hal tersebut diumukan langsung Pramono Anung saat berkunjung ke Museum Bang Yos, milik eks Gubernur Jakarta Sutiyoso di kawasan Jatisampurna, Kota Bekasi, Kamis (5/9/2024).

"Ketua tim pemenangannya pasti di luar dugaan semua yaitu Cak Lontong," ungkap lelaki yang disapa Pram itu saat bertemu dengan awak media. 

Baca Juga: Adu Gaya Anak Maudy Koesnaedi dan Diah Permatasari Jadi Model Jersey Olimpiade Timnas, Tinggi Badan Bikin Salfok

Dari daftar timses Pramono-Rano yang diterima awak media, selain Cak Lontong, ada beberapa artis yang juga dipercaya menjadi tim sukses Pram dan Rano. 

Penyanyi Once Mekel dipercaya sebagai wakil ketua pertama. Uniknya dua nama artis yang terlibat di sinetron Doel Anak Sekolah, Maudy Koesnaedi dan Cornelia Agatha juga ditunjuk sebagai wakil ketua 3 dan 5.

Belum diketahui persis seperti apa tugas mereka saat menjadiTimses Pramono-Rano Karno di Pilkada Jakarta 2024. Namun kehadiran mereka bakal membawa nostalgia sinetron Si Doel Anak Sekolahan.

eluncuran trailer dan poster Si Doel The Movie 2, di kawasan Karang Tengah Raya, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (27/3/2019). [Ismail/Suara.com]
eluncuran trailer dan poster Si Doel The Movie 2, di kawasan Karang Tengah Raya, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (27/3/2019). [Ismail/Suara.com]

Pasalnya mereka berdua yang berperan sebagai Zenab dan Sarah bersaing dalam merebut hati seorang Doel yang di sinetron tersebut dimainkan oleh Rano Karno.

Kini mereka berdua bakal berkolaborasi demi membuat pasangan Pramono Anung-Rano Karno menang di Pilkada Jakarta 2024.

Baca Juga: Maudy Koesnaedi, Marsha Timothy, dan Happy Salma Bintangi Seri Monolog Di Tepi Sejarah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI