Dijamin Tak Jadi Pengangguran, Reza Rahadian Punya Sederet Usaha yang Nilainya Capai Rp72 Miliar

Galih Priatmojo Suara.Com
Rabu, 04 September 2024 | 14:24 WIB
Dijamin Tak Jadi Pengangguran, Reza Rahadian Punya Sederet Usaha yang Nilainya Capai Rp72 Miliar
Potret Reza Rahadian (Instagram/@officialpilarez)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Konon harta pemeran sosok HOS Tjokroaminoto itu mencapai Rp72 miliar.

Jumlah uang tersebut didapat dari penghasilannya dari membintangi sederet film.

Reza disebut mendapat bayaran di kisaran Rp500 juta hingga Rp700 juta untuk aktingnya di sebuah film.

Disamping film, Reza juga memiliki pendapatan dari web series dan juga sebagai presenter.

Selain itu ia juga mendapatkan royalti tiket dari sejumlah film yang dibintanginya.

Di luar aktivitas di layar kaca, Reza Rahadian juga mempunyai sumber cuan dari iklan dan brand ambassador.

Tak hanya itu, ia ternyata juga memiliki bisnis di bidang properti. Diketahui pria kelahiran Ambon tersebut memiliki bisnis propertinya yang tersebar di sejumlah kota di Indonesia.

Jadi, kalau toh kariernya di film berakhir, sepertinya kecil kemungkinan Reza Rahadian bakal jadi pengangguran. Hal ini mengingat ia memiliki sederet usaha yang menghasilkan cuan di luar dunia film.

Baca Juga: Reaksi Andovi da Lopez Bikin Ngakak, Gebrak Meja Disebut Bakal Miskin Gegara Kritik Rezim

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI