Viral di Media Sosial, 6 Daftar Artis yang Dikabarkan Bakal Kehilangan Job usai Ikut Demo RUU Pilkada

Rabu, 04 September 2024 | 12:44 WIB
Viral di Media Sosial, 6 Daftar Artis yang Dikabarkan Bakal Kehilangan Job usai Ikut Demo RUU Pilkada
Reza Rahadian (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Media sosial X belum lama ini dihebohkan dengan kabar beberapa artis yang bakal kehilangan job. Mereka masuk daftar tersebut karena ikut dalam demo kawal putusan MK beberapa waktu lalu.

Kabar tersebut dibagikan oleh seorang pengguna akun X, dika_maxelyou. Dikutip pada Selasa (3/9/2024).

Pemilik akun tersebut bahkan menyebut bahwa beberapa artis terancam ditinggalkan penggemar.

"Siap-siap jadi pengangguran dan ditinggalkan penggemarnya. Sebulan ke depan ngemis-ngemis minta job," tulis akun X @dika_maxelyou tersebut.

Baca Juga: Pandji Pragiwaksono Girang Tak Masuk Daftar Artis Terancam Nganggur: Bakal Gelar Syukuran

Cuitan itu pun langsung viral setelah komika Pandji Pragiwaksono turut memberi komentar. Sayang belum satu hari diperbincangkan twit tersebut sudah hilang.

Lantas siapa saja artis yang masuk ke daftar bakal kehilangan job? Berikut ulasannya.

1. Reza Rahadian

Reza Rahadian (YouTube)
Reza Rahadian (YouTube)

Reza Rahadian ikut menyuarakan kegelisahannya mengenai DPR yang berencana mengesahkan revisi Undang-Undang Pilkada. Dia pun naik ke atas mobil komando menyuarakan kegelisahannya.

Sebelum beredar mengenai cuitan artis bakal kehilangan job, Rea Rahadian sempat mengungkap tidak takut bakal kehilangan job.

Baca Juga: Reza Rahadian Tolak Tawaran Jadi Bupati, Ternyata Sumber Kekayaannya Tak Hanya dari Main Film

"Saya enggak merasa ada yang perlu ditakuti kalau negara ini menjunjung tinggi nilai-nilai kebebasan untuk berpendapat," tegas Reza Rahadian dalam sebuah podcast beberapa waktu lalu.

"Jujur saya nggak punya ketakutan yang bagaimana-bagaimana ya terhadap apa yang saya lakukan hari ini. Karena saya juga punya hak, saya punya hak bersuara," sambungnya.

2. Arie Kriting

Penampakan komika Arie Kriting ikut demo kawal putusan MK di depan Gedung DPR RI. (Suara.com/Rena)
Penampakan komika Arie Kriting ikut demo kawal putusan MK di depan Gedung DPR RI. (Suara.com/Rena)

Arie Kriting menjadi artis yang masuk daftar bakal kehilangan job. Suami Indah Puspitasari itu ikut melakukan demo bersama rekan-rekan komika lainnya.

3. Bintang Emon

Bintang Emon di Depan Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis (22/8/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]
Bintang Emon di Depan Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis (22/8/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]

Bintang Emon yang menjadi komika paling kritis terhadap pemerintahan. Beberapa kali kontennya soal kebijakan pemerintah selalu mencuri perhatian warganet. Dia juga tidak ketinggalan turun saat demo menolak pengesahan revisi UU Pilkada.

4. Mamat Alkatiri

Mamat Alkatiri. [Instagram]
Mamat Alkatiri. [Instagram]

Mamat Alkatiri menjadi salah satu komika yang keras menentang rencana Anggota DPR yang hendak menganulir putusan Mahkamah Kontitusi (MK) tentang Pilkada.

Bahkan dalam orasi saat demo di depan Gedung DPR, dia menyerukan perlawanan terhadap rencana-rencana untuk melanggengkan kekuasaan lewat politik yang diotak-atik elite di Senayan.

5. Abdur Arsyad

Abdur Arsyad bersama Arie Kriting, Adjis Doaibu dan Bintang Emon saat orasi di depan Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis (22/8/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]
Abdur Arsyad bersama Arie Kriting, Adjis Doaibu dan Bintang Emon saat orasi di depan Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis (22/8/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]

 Abdur Arsyad, jadi salah satu komika yang rela meninggalkan istrinya dalam kondisi hamil besar untuk demo RUU Pilkada di Gedung DPR.

Dia juga memberi orasi di atas mobil komando. Dengan suara yang lantang, lelaki asal Kupang itu menyampaikan para anggota dewan merupakan orang-orang tolol.

"Jangan berharap kami lucu, karena lebih lucu yang di dalam sana (DPR), kumpulan orang-orang tolol," kata Abdur dalam orasinya.

"Kalau belum kerekam, saya ulangi, kumpulan orang-orang tolol, tolol setolol tololnya," katanya menegaskan.

6. Andovi Da Lopez

Andovi da Lopez. (Instagram)
Andovi da Lopez. (Instagram)

Andovi Da Lopez yang juga masuk daftar salah satu influencer yang bakal kehilangan pekerjaan setelah ikut demo RUU Pilkada.

Dia pun memberi reaksi terhadap setelah dirinya masuk dalam daftar bakal sepi job.

Sambil gebrak meja, dia malah mencari Pandji Pragiwaksono yang tidak ada di dalam list.

"Ini list macam apa? ini list macam apa? Mana Pandji Pragiwaksono?" tanyanya.

Demikian beberapa artis yang dikabarkan bakal miskin dan kehilangan pekerjaan pasca mengikuti demo menentang RUU Pilkada.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI