Profil Nisya Ahmad, Adik Raffi Ahmad yang Dilantik jadi Anggota DPRD Jabar

Yohanes Endra Suara.Com
Selasa, 03 September 2024 | 12:14 WIB
Profil Nisya Ahmad, Adik Raffi Ahmad yang Dilantik jadi Anggota DPRD Jabar
Potret Nisya Ahmad Dilantik Jadi Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Karier Nisya Ahmad

Profil Nisya Ahmad
Profil Nisya Ahmad

Nisya Ahmad pertama kali terjun ke dunia hiburan sebagai penyanyi pada 2024. Saat itu dia merilis lagu bertajuk Di Seluruh Dunia, yang meraih lebih dari 5 juta pendengar di Spotify.

Sepanjang kariernya di dunia tarik suara, Nisya telah merilis beberapa single. Lagu-lagu yang dirilis Nisya adalah Terima Kasih Telah Singgah (2019), Wahai Sahabatku (2019), Berteduh (2020), hingga Dalam Mimpi (2023).

Selain menyanyi, Nisya juga dikenal sebagai aktris. Dia membintangi film Move On (2015) dan The Secret: Suster Ngesot Urban Legend (2018), serta beberapa judul sinetron, salah satunya Kembalinya Raden Kian Santang (2021).

Pada 2024, Nisya mencoba peruntungan di dunia politik dengan mengikuti Pileg Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Barat dari PAN.

Kala itu, Nisya Ahmad kalah jumlah suara dari kader PAN lainnya. Dia hanya memperoleh 50.422 suara, sementara Thoriqoh Nashrullah Fitriyah berhasil mengumpulkan 58.494 suara.

Namun Nisya tetap dilantik bersama sekitar 120 anggota DPRD Jawa Barat pada Senin (2/9/2024) di Gedung Merdeka, Bandung, Jawa Barat karena Thoriqoh memutuskan untuk mundur.

Kontributor : Chusnul Chotimah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI