Penampakan Jam Tangan Al Ghazali Pemberian Irwan Mussry, Harganya Nyaris Setengah Miliar

Yazir Farouk Suara.Com
Senin, 02 September 2024 | 15:39 WIB
Penampakan Jam Tangan Al Ghazali Pemberian Irwan Mussry, Harganya Nyaris Setengah Miliar
Al Ghazali dapat kado jam tangan Rolex dari Irwan Mussry (YouTube/Maia AlElDul TV)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

“Terima kasih daddy ya,” kata kekasih Alyssa Daguise itu.

Namun beberapa saat kemudian, Al akhirnya terlihat membuka kado tersebut. Agaknya ia sudah tidak sabar untuk melihat apa isi dari kado yang diberikan orang tuanya itu.

Saat Al membuka kado tersebut, sang ibu sudah membocorkan jika isi kado itu sangat sesuai dan cocok dengan selera putra sulungnya itu.

“Ini style-nya Al Ghazali banget,” terang Maia.

Setelah Al berhasil membuka kado tersebut, ia begitu terkejut karena ternyata kado yang ia dapatkan adalah sebuah jam tangan Rolex.

“Belum pernah punya Rolex,” kata Al.

“Woaah, Bruce Wayne,” kata Al menyambung.

Harga jam tangan Rolex (timeology.co.id)
Harga jam tangan Rolex (timeology.co.id)

Melihat jam tangan mewah yang diterimanya itu, Al lalu mengucapkan terima kasih kepada ayah sambungnya itu dan langsung memeluknya.

Baca Juga: Siap Mantu, Maia Estianty Sentil Al El Dul: Jangan Nikah Kalau Masih Pengin Selingkuh Sana-sini

Melihat Al yang kegirangan, Irwan Mussry lantas bercanda dan menyuruh Al untuk mengembalikan lagi jam tangan Rolex yang sudah diberikannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI