Beda Reaksi Sule dan Inul Daratista Ditawari Terjun ke Dunia Politik

Yohanes Endra Suara.Com
Sabtu, 31 Agustus 2024 | 06:20 WIB
Beda Reaksi Sule dan Inul Daratista Ditawari Terjun ke Dunia Politik
Sule dan Inul Daratista. (Instagram/ferdinan_sule/inul.d)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua artis Sule dan Inul Daratista menuai perhatian karena berani secara blak-blakan mengungkap pernah ditawari untuk terjun ke dunia politik.

Sule misalnya, dia mengaku ditelpon oleh rekan artis yakni Raffi Ahmad yang menawarkan dirinya untuk maju menjadi Wakil Wali Kota Bekasi.

Tawaran menarik itu mendadak diberikan melalui telpon di pagi hari. Hal ini tentu membuat Sule kebingungan harus menanggapinya seperti apa.

Namun akhirnya Sule menolak tawaran Raffi Ahmad untuk ikut terjun ke politik dengan menjadi salah satu kandidat calon kepala daerah.

Baca Juga: Adu Honor Soimah dan Sule: Sama-Sama Jarang Tampil di TV, Ada yang Dipuji Raffi Ahmad 'Artis Termahal'

"Kemarin Raffi untuk di Bekasi untuk wakil wali kota Bekasi, Raffi nelpon 'mau nggak jadi wakil wali kota'," beber ayah Rizky Febian ini diimbuhi dengan guyonan. "Pagi-pagi disuruh jadi wakil wali kota, ngopi dulu kenapa sih," katanya.

Tawaran untuk Sule ini diduga karena sang komedia namanya sudah terkenal sehingga akan mudah menarik pendukung di masyarakat.

Kalau Sule cerita hal itu dengan nada bercanda, beda dengan pedangdut Inul Daratista yang juga mengaku diajak masuk ke partai politik dan dicalonkan menjadi anggota DPR.

Jika Sule mengungkapan siapa yang menawari, Inul lebih memilih merahasiakan siapa dan untuk partai politik apa.

Baca Juga: Top 4 Kontes Swara Bintang 2024 Berlangsung Sengit, Lidya Tereliminasi

Pedangdut asal Pasuruhan ini hanya bingung karena dirinya sampai dijanjikan akan mulus jalannya menuju kursi anggota dewan meskipun pendidikannya hanya lulusan SD.

"Yang nawari banyak tapi aku bilang, 'aku cuma lulusan SD, SMP cuma setengah'. Jawabnya gampang ntar diurusin, ntar kita jadi mentormu di belakang. Terus aku lihat di belakang mana? Terus biayane? dari kita … ya bisa juga kalo ikutan kolaborasi," ungkapnya.

Namun menyadari kapasitasnya tak sampai, dia akhirnya menolak karena juga takut rugi secara finansial.

"Wah bisa jual saham jual aset nih kalo terlanjur fanass, gak bahaya tah?" katanya.

Jika Sule lebih kalem dan tanpa sengaja membongkar praktek calo politik seperti itu, Inul lebih menyampaikan pengalamannya itu dengan tegas dan ngegas.

Inul seolah menyindir beberapa rekan artis yang akhirnya menerima pinangan partai politik tanpa sadar diri akan kapasitasnya. Meski postingan Inul juga dengan candaan khas ala dirinya.

Kontributor : Tinwarotul Fatonah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI