Terjerat Kasus Kejahatan Seksual, Ini Profil Hingga Kontroversi Taeil eks NCT

Sumarni Suara.Com
Kamis, 29 Agustus 2024 | 11:36 WIB
Terjerat Kasus Kejahatan Seksual, Ini Profil Hingga Kontroversi Taeil eks NCT
Biodata dan Profil Taeil eks NCT. (Instagram/mo.on_air)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain itu, Taeil juga merilis beberapa lagu untuk soundtrack drama bersama sejumlah member NCT misalnya Stay in My Life, Radio Romance, hingga New Dream.

Berkat popularitasnya sebagai idol, Taeil berhasil menorehkan rekor dunia Guinness World Records untuk ‘waktu tercepat untuk mencapai 1 juta pengikut di Instagram’ ketika membuka akun Instagram pada 6 Juli 2021.

4. Kontroversi Taeil eks NCT

Biodata dan Profil Taeil eks NCT. (Instagram/mo.on_air)
Biodata dan Profil Taeil eks NCT. (Instagram/mo.on_air)

Penggemar NCT pasti tahu bahwa Taeil sebenarnya pernah terlibat kasus kecelakaan ketika mengendarai sepeda motornya pada Agustus 2023 dini hari. Akibat kejadian itu, Taeil memutuskan untuk hiatus dari kegiatan grup.

Lama tak ada kabar, penggemar dikejutkan dengan berita pemecatannya dari NCT. Pada 28 Agustus 2024, SM Entertainment memposting pertanyaan resmi soal keluarnya Taeil dari grup. 

Dalam pernyataannya, SM Entertainment menyebut sudah mengonfirmasi bahwa Taeil terlibat dalam kasus pidana terkait kejahatan seksual. Akibat hal itu, Taeil dikeluarkan dari grup yang membesarkan namanya. 

Sementara itu dari laporan yang beredar luas di media sosial, korban kejahatan seksual yang dilakukan Taeil adalah wanita dewasa. Penyidikan dari pihak berwajib sudah berlangsung sejak bulan Juni lalu.

Itulah Biodata dan Profil Taeil eks NCT yang sedang disorot karena terlibat kasus pidana kejahatan seksual. Sementara itu berbagai kritik dan hate comment kini membanjiri akun Instagram miliknya. 

Kontributor : Safitri Yulikhah

Baca Juga: Krisis Dunia K-Pop: Taeil Tinggalkan NCT Setelah Tuduhan Pelecehan Seksual

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI