Bikin Rizky Billar Tersinggung, Ini Meme Lesti Kejora yang Diunggah Kaesang

Ferry Noviandi Suara.Com
Minggu, 25 Agustus 2024 | 09:00 WIB
Bikin Rizky Billar Tersinggung, Ini Meme Lesti Kejora yang Diunggah Kaesang
Lesti Kejora dan Rizky Billar. (Instagram/rizkybillar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rizky Billar menyentil Kaesang Pangarep terkena karma di tengah ramainya Erina Gudono diolok-olok bau ketiak. Kaesang disebut pernah melakukan hal yang sama pada Lesti Kejora.

Dalam cuitan yang dibuatnya di X, Rizky Billar menyinggung tentang hukum tabur tuai. Kaesang Pangarep rupanya pernah menjadikan wajah Lesti Kejora bahan lelucon.

"Hukum tabur tuai itu benar adanya ya," tulis Rizky Billar di Twitter atau X.

Baca Juga: Aldi Taher, Rizky Billar hingga Giring Mendadak bikin Trio Nyanyi di HUT RCTI ke-35

"Dulu muka istri gue dijadiin meme sama dia sampai jadi bahan olok-olok followersnya. Sekarang satu Indonesia ngolok-olok istrinya perkara…itu. Nudzubillah," kata Billar menyambung.

Warganet pun dibuat penasaran dengan meme yang dimaksud oleh Rizky Billar. Tak butuh waktu lama untuk menjawab rasa penasaran netizen.

Akun X @kegblgnunfaedh membagikan meme yang membuat Billar tersinggung. Kaesang Pangarep mengunggahnya pada 25 November 2022.

"Maaf tadi lagi meeting, jadi enggak bisa share meme. Mari kita lanjut," cuit Kaesang kala itu.

Meme menampilkan foto Lesti Kejora dengan wajah yang diganti sosok lelaki berkumis. "Oh jadi ini masalahnya," cuit akun tersebut.

Baca Juga: Kaesang Dulu Olok Lesti Lewat Meme, Kini Bau Ketek Erina Gudono Dianggap Rizky Billar sebagai Karma

Namun bukannya membela Rizky Billar, warganet justru membanjirinya dengan cibiran.

"Dendam dipendam sampai dua tahun. Tapi kayaknya Billar sama Lesti masuk circle seleb buzzer oligarki nggak sih?" komentar akun @alw***.

"Baru tahu ternyata itu beneran Twitter Rizky Billar, padahal mereka satu kubu. Drama Twitter ada aja seru bener dah," tambah akun @dim***.

"Eh tapi dia di barisan kakaknya juga nggak sih? Nggak ada bedanya padahal, sama-sama curang cara naiknya," ujar akun @aal***.

"Kok jadi kayak standar ganda ya artis-artis yang dukung Gibran jadi ikut marah ke Kaesang," sahut akun @ami***.

Kaesang Pangarep (Instagram)
Kaesang Pangarep (Instagram)

Kaesang memang sedang menjadi target kemarahan publik menyusul rencana pencalonannya di Pilgub Jawa Tengah. Presiden Joko Widodo dituding berusaha memuluskan jalan anak bungsunya dengan mengubah undang-undang.

Warga Indonesia menunjukkan keresahan mereka melalui seruan Peringatan Darurat di media sosial, disusul oleh aksi demonstrasi yang dilakukan di depan gedung DPR RI.

Sementara kondisi negara carut-marut, Kaesang dan Erina terbang ke Amerika Serikat sembari pamer gaya hidup hedon.

Kontributor : Chusnul Chotimah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI