Suara.com - Mantan kekasih Kaesang Pangarep, Felicia Tissue belakangan ini kembali disorot, usai istri dari mantan kekasihnya, Erina Gudino ramai diperbincangkan karena bau badan.
Baru-baru ini perempuan yang kini sibuk bisnis kuliner itu membagikan sebuah unggahan yang berisi pesan bijak mengenai kehidupan.
"Belajarlah untuk bersikap bijaksana. Jangan terlalu cepat mengambil keuntungan dari situasi yang sedang kamu hadapi," tulis Felicia Tissue, dikutip Sabtu (24/8/2024).
Felicia juga menyinggung tentang karma yang telah diperbuat, maka akan kembali pada orang tersebut. "Dalam hidup, apa yang kamu perbuat akan kembali padamu," katanya menyambung.
Baca Juga: Ditaksir Selisih Ratusan Juta, Intip Beda Harga Sewa Jet Pribadi Syahrini dan Erina Gudono
Felicia juga membahas agar kita harus selalu berpegang teguh pada prinsip dan tetap rendah hati walaupun sudah berada di tempat yang tinggi.
"Jadi ketika kamu berada di tempat yang lebih tinggi, bersikaplah rendah hati dan berpegang teguh pada prinsip, moral, dan nilai-nilaimu," ucap perempuan kelahiran 9 Maret 1994 itu.
Lebih lanjut, Felicia Tissue kembali menyinggung tentang karma yang akan dituai seseorang yang pernah bersenang-senang di atas kesusahan orang lain.
"Jangan bersukacita atas kemalangan orang lain, semua orang akan menuai apa yang dipertaruhkan," imbuhnya.
Perempuan yang berasal dari keluarga pengusaha itu juga menghimbau agar followernya untuk bisa berbuat lebih baik dari hari kemarin.
Baca Juga: Imbas Bongkar Borok Erina Gudono di Ajang Puteri Indonesia, Shania Hamdun Panen Cibiran
Banyak dukungan yang diberikan warganet untuk mantan kekasih anak Presiden Jokowi itu. Felicia dianggap terselamatkan karena gagal menikah dengan Kaesang. Selain itu, penampilan Felicia juga dipuji karena kerap tampil sederhana. Padahal ia sendiri merupakan sosok yang berasal dari keluarga berada.
"Ya ampun si mbak ini terselamatkan dari dihujat satu Indonesia hari ini dan dicap Marie Antoinette-coded, the real orang baik akan selalu dilindungi Tuhan," tulis akun @karl***
"Sayang Cici walau enggak kenal, karma itu nyata Ci, sangsi sosial itu benar-benar strata hukum tertinggi," komen akun @afif***.
"Kamu terselamatkan dari sumpah serapah seluruh masyarakat indo mbak," kata aku @han***
"Di balik kehancuran hatimu dikala itu Tuhan tidak jahat, melainkan Tuhan punya maksud yang baik, dan sekarang lihatlah GOD is good all the time," imbuh akun @jess***
Kontributor : Rizka Utami