Suara.com - Alih-alih menenangkan publik, Erina Gudono justru melempar api di atas panasnya kondisi pemerintahan di Indonesia. Menantu dari Presiden Jokowi ini asik dengan kehidupannya di luar negeri.
Meski berbalut tujuan untuk berkuliah sembari menanti kelahiran anak pertama, unggahan dari Erina Gudono dinilai berlebihan dan sama sekali tidak membaca situasi.
Dimulai dari unggahan makanan yang mahalnya setara gaji guru honorer hingga dugaan penggunaan jet pribadi demi bersua ke Amerika Serikat. Fakta bahwa Kaesang Pangarep dulunya adalah seorang pengusaha tetap tidak membenarkan apa yang dipamerkan oleh Erina Gudono dengan terang-terangan di Instagram.
Hal yang sama ternyata juga dilakukan oleh kakaknya, Nadya Gudono. Perempuan yang konon lulus dari universitas kerakyatan dengan prediket cumlaude ini seolah tak peka dengan situasi di Indonesia yang disebabkan oleh keluarga dari adik iparnya, Kaesang Pangarep.
Unggahan soal gaya hidup hedon Nadya Gudono kini berakhir menjadi sarang hujatan di platform X. Tak jauh berbeda dari Erina, Nadya memperlihatkan betapa indah pengalamannya saat diduga memakai jet pribadi dengan menemani adiknya.
Salah satunya tertuang dalam unggahan milik akun @iratheresia_z. Melalui unggahan tersebut, publik bisa menyaksikan kemewahan yang dirasakan oleh keluarga Erina Gudono.
"Hampir 30 tahun menanti, akhirnya (bisa) terbang ke tempat impianku. Jet lag dan rasanya seperti zombie, tapi semua (pengalamannya) sepadan," tulis Nadya Gudono dalam bahasa Inggris, dilansir oleh Suara.com pada Jumat (23/8/2024).
Tampaknya menaiki jet pribadi adalah satu dari sekian impian dari kakak ipar Kaesang Pangarep tersebut. Potret jelas dari kemudi yang bukan bagian dari pesawat komersial pun tak ketinggalan dipamerkan dalam unggahan yang sama.
Selama berada di atas ketinggian 45,000 kaki, keluarga dari besan Jokowi ini tak melewatkan kesempatan untuk pamer soal makanan. Terjejer dengan rapi menu sushi di atas meja spesial yang diduga disediakan oleh chef pribadi.
Baca Juga: Jadi Trending Topik, Ternyata Ini Persamaan Marie Antoinette dan Erina Gudono
"Sushi party at 45,000," terang Nadya Gudono dalam unggahannya.