Bangkit dari Keterpurukan Ekonomi, Kak Jill Perbanyak Sujud

Kamis, 22 Agustus 2024 | 14:39 WIB
Bangkit dari Keterpurukan Ekonomi, Kak Jill Perbanyak Sujud
Kak Jill ditemui di PIK, Jakarta Utara pada Selasa (20/8/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seleb Tik Tok Kak Jill bercerita soal masa kelam di pandemi covid-19. Ia harus menutup 11 toko gorden yang dibangun sejak 1997.

Kak Jill bahkan nyaris diusir dari rumah karena tidak bisa membayar cicilan. Ia pun terpaksa mengembalikan mobil ke leasing untuk mengurangi beban pengeluaran.

"Tuhan kasih pelajaran yang luar biasa buat kak Jill," katanya kepada Suara.com saat ditemui di PIK, Jakarta Utara pada Selasa (20/8/2024).

Baca Juga: Profil dan Potret Vilmei, Pacar Willie Salim Viral Gara-gara Kasih Hadiah HP ke Rumsyah Baduy

Kak Jill memang bersedih, tapi ia tidak mau terus terpuruk. Kepada Allah ia meminta pertolongan.

"Sujud, ketika kita sudah tidak bisa melakukan apapun. Tuhan akan buka jalan baru," ucap pemilik nama lengkap Jill Shine ini.

Kak Jill pun tidak pernah terputus doa. Ia yakin pertolongan Allah segera datang jika kakak Robby Shine itu terus meminta.

"Sujud, nangis lah dalam doa, cerita. Percaya sama kak Jill, jalan itu ada," tuturnya.

Benar saja, Kak Jill yang tak pernah lepas doa, pelan-pelan bisa kembali menata hidup. Lewat ponsel yang dimiliki saat pandemi, ia belajar berseluncur di TikTok.

Baca Juga: Ibu Zoe Levana Kena Tilang, Definisi Mau Viral Tapi Ngorbanin Orangtua

Dari sekadar joget-joget lebay, Kak Jill mulai memperkenalkan produknya kembali. Meski tak sebanyak dulu, minimal bisnis gordennya kembali beroperasi.

Kak Jill ditemui di PIK, Jakarta Utara pada Selasa (20/8/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]
Kak Jill ditemui di PIK, Jakarta Utara pada Selasa (20/8/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]

"Alhamdulillah, bisa sampai ke titik ini, semua berjalan dengan baik," terang kak Jill.

Kak Jill mengakui, omzet dari jualan online memang tak sebanyak punya toko. Namun meski sedikit, tapi semua terkendali.

"Omsetnya sekarang? Jangan, jangan. Alhamdulillah pokoknya," kata perempuan 37 tahun itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI