Kini Saling Unfollow Akun IG, Salim Nauderer Diduga Selingkuhi Rachel Vennya di Klub

SumarniYuliani Suara.Com
Senin, 19 Agustus 2024 | 11:38 WIB
Kini Saling Unfollow Akun IG, Salim Nauderer Diduga Selingkuhi Rachel Vennya di Klub
Potret Liburan Rachel Vennya dan Salim Nauderer (Instagram/@rachelvennya)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hubungan Rachel Vennya dan Salim Nauderer yang belangsung sejak 2021 dikabarkan telah kandas. Salim diduga selingkuh dengan seorang perempuan di klub malam.

Dugaan tersebut muncul usai seorang warganet mengaku melihat Salim dengan perempuan lain. Beredar pengakuan warganet di TikTok yang menyebut Salim Nauderer jalan berdua dengan perempuan yang bukan Rachel Vennya.

"Bun, semalem aku liat Salim sama cewe di The Zoo. Cewenya tinggi cantik rambut panjang," ungkap warganet, dikutip dari TikTok @blue.sky3553, Senin, (19/8/2024).

Rachel Vennya dan Salim Nauderer. [Instagram/rachelvennya]
Rachel Vennya dan Salim Nauderer. [Instagram/rachelvennya]

Menurut pengakuan si warganet, Salim Nauderer tampak mesra dengan seorang wanita yang tinggi dan berambut panjang itu. Si perempuan disebut-sebut gelendotan ke Salim.

"Iya buna please mundur aja bun, banyak yang lebih baik dari Salim. Run bun, soalnya ceweknya aja lendotan," imbuhnya.

Dugaan Rachel Vennya dan Salim Nauderer putus diperkuat dengan pengakuan warganet lainnya. Ia curiga Instagram Salim telah diblokir oleh Rachel Vennya lantaran komentar Rachel di unggahan Salim sebelumnya mendadak hilang.

"Kayaknya buna ngeblock Salim ya? Tag-tagan di Ig-nya Salim kok nggak ada ya, terus komennya buna juga hilang," balas @bil***.

Penelusuran Suara.com, Rachel Vennya dan Salim Nauderer sudah tak saling follow di Instagram. Rachel juga tampak menghapus momen-momen mereka bersama selama ini. Sementara, momen kebersamaan mereka masih tersimpan rapi di Instagram Salim.

Postingan soal Rachel Vennya dan Salim Nauderer [TikTok]
Postingan soal Rachel Vennya dan Salim Nauderer [TikTok]

Jauh sebelumnya, Salim Nauderer juga sempat menggoda selebgram bernama Vey Ruby Jane. Pasalnya, Salim memberikan tiga emoji tersenyum dengan mata hati ke DM Vey.

Baca Juga: Kurban 13 Kambing, Rachel Vennya Tegas Larang Anak Lihat Penyembelihan: No Debat!

Mendapatkan emoji senyum dan hati dari Salim Nauderer, Vey Ruby Jane tidak membalasnya. Tetapi, ia membagikan tangkapan layar DM dari Salim itu, lalu mengunggahnya ke Instastory.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI