Sama-Sama Pernah Hidup Susah, Begini Cerita Fuji dan Aaliyah Massaid saat Kesulitan Finansial

Sabtu, 17 Agustus 2024 | 12:20 WIB
Sama-Sama Pernah Hidup Susah, Begini Cerita Fuji dan Aaliyah Massaid saat Kesulitan Finansial
Kolase foto Fuji dan Aaliyah Massaid [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aaliyah Massaid dan mantan pacar Thariq Halilintar, Fujianti Utami Putri, merupakan dua nama publik figur yang popularitasnya di dunia hiburan sedang meroket.

Di balik nama besar keduanya, Aaliyah Massaid dan Fuji rupanya pernah mengalami kehidupan sulit karena terkendala masalah finansial.

Dihimpun dari beberapa sumber, berikut adalah perbandingan cerita Aaliyah Massaid dan Fuji ketika mengalami kesulitan finansial.

Aaliyah Massaid

Baca Juga: Kecewa Berat, Haji Faisal Sentil Atta Halilintar Soal Unggahan Masa Lalu Vanessa Angel!

Dalam kanal YouTube BUND Lifetainment pada 11 April 2024 lalu, Aaliyah sempat blak-blakan mengungkap kesulitan ekonomi yang menimpa keluarganya setelah Adjie Massaid meninggal dunia.

"Merasakan kesulitan ekonomi tuh sangat pernah. Saat itu (aku berpikir) kalau Daddy (Adjie Massaid) ada kayaknya enggak bakal kayak gini deh (situasinya)," kata Aaliyah Massaid.

Salah satu kesulitan finansial tersebut di antaranya adalah keluarga Reza Artamevia yang tak mampu membayar listrik hingga menunggak.

"Listrik rumah sudah mau nunggak, kayak waktu itu lagi susah-susahnya, lagi melewati masa yang agak sulit gitu, sampai akhirnya aku sama kakakku harus mencari cara," tutur Aaliyah Massaid.

Fuji

Baca Juga: Marahi Thariq Halilintar buat Hal Sepele, Ini Momen Paling Bikin Aaliyah Massaid Bete saat Bulan Madu

Tak berbeda jauh dengan Aaliyah Massaid, Fuji juga sempat mengalami kesulitan finansial saat masih bersekolah. Hal itu diutarakan eks pacar Thariq Halilintar dalam kanal YouTube Fuji an pada 12 Juli 2024.

"Jadi dulu uang jajan aku, menurut aku ini dikit ya, karena aku harus bayar ojek, karena enggak ada angkot. Beda rute jadi harus bayar ojek kayak sekitar Rp10 ribu, Rp7 ribu," ucap Fuji.

Karena uang jajannya yang sedikit, adik ipar mendiang Vanessa Angel tersebut harus hidup berhemat. Dia mengungkap hanya memiliki uang jajan sebesar Rp30 ribu sehari.

"Dulu ya zaman aku. Uang jajan aku Rp30 ribu. Jajan di sekolah aku tuh mulainya dari Rp10 ribu. Jadi aku tuh belinya yang wafer-wafer gitu yang Rp2 ribu," tutur Fuji.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI