Suara.com - Keseriusan Sabrina Chairunnisa dalam menempuh pendidikan tak bisa dipandang sebelah mata. Ia kini resmi menjadi mahasiswa Universitas Indonesia dan bersiap menjemput gelar S3 jurusan Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia.
Deddy Corbuzier tampaknya telah memberikan dukungan penuh untuk keputusan sang istri. Hanya saja, tak jarang ia masih suka berbuat iseng ketika perempuan yang pernah meraih juara 3rd Runner-Up dalam kontes Puteri Indonesia 2011 itu sedang berada di kampus.
Dalam pantauan Suara.com, keisengan mantan pacar Agnez Mo itu tak cuma sekali dua kali. Sampai-sampai, Sabrina Chairunnisa kelewat kesal dan mau melakukan cara ekstrem agar suaminya tak berulah.
Seperti baru-baru ini, tepatnya pada 10 Agustus 2024, Sabrina Chairunnisa diisengin suami sendiri saat sedang memperlihatkan aktivitasnya di kampus.
Baca Juga: Demi Dapat Izin Cerai, Anji Dilarang Punya Anak Lagi Hingga Putuskan Vasektomi
"Pengenalan sistem akademik kampus Jingga," tulis Sabrina Chairunnisa.
Sabrina memperlihatkan potret cantiknya, video perjalanannya, hingga secuplik materi kuliah yang ia dapatkan pada momen tersebut.
Sayangnya, Deddy Corbuzier malah menggoda sang istri. Ia memberikan pertanyaan guyonan receh khas bapak-bapak yang membuat istrinya kesal.
"Proud. No Jokes. Anyway, kamu sebelum ke kampus hari ini, habis dari mana? Spill doooong," komentar Deddy Corbuzier disertai emotikon api dan wajah tertawa.
Sabrina, yang sepertinya cukup kesal, langsung sewot memberikan balasan. "Ke Istana Negara mau cepuin kamu ke Presiden," balasnya.
Baca Juga: 4 Artis Muda Lanjut Pendidikan S3 sebelum Usia 40, Terbaru Sabrina Chairunnisa
Sejumlah netizen lantas memberikan balasan untuk guyonan Deddy Corbuzier.
"Ke kantor BPJS," komentar netizen.
"Ke pasar beli ikan asin om," imbuh netizen yang lain.
"Jajan siomay, om," timpal netizen lainnya.
"Asli ngakak saya, master," ujar warganet yang lain.
"Ciyeee, posesif nih ye," tulis warganet lainnya.
Sebagai informasi, kabar terkait diterimanya Sabrina Chairunnisa sebagai mahasiswa S3 di prodi Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia juga berbarengan dengan kabar diterimanya Azka Corbuzier sebagai mahasiswa S1 psikologi kelas internasional Universitas Indonesia (UI).