Sal Priadi Pukau Penonton dengan Gala Bunga Matahari di The Sounds Project 2024

Senin, 12 Agustus 2024 | 07:30 WIB
Sal Priadi Pukau Penonton dengan Gala Bunga Matahari di The Sounds Project 2024
Sal Priadi [dok.pribadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sal Priadi menjadi salah satu penampil dalam festival The Sounds Project yang digelar di Eco Park, Ancol, Jakarta Utara. Sal tampil di hari ketiga pada Minggu (11/8/2024).

Sang penyanyi tampil panggung utama The Sounds Project pada pukul 16.45 WIB. Sal Priadi membuka penampilan dengan lagu Semua Lagu Cinta dan Foto Kita Blur.

Di tengah-tengah penampilan, Sal sempat menyapa penonton dan menjelaskan cerita kala dia menulis lagu Foto Kita Blur.

Sal Priadi di panggung The Sounds Project pada Minggu (11/8/2024). [Suara.com/Tiara Rosana]
Sal Priadi di panggung The Sounds Project pada Minggu (11/8/2024). [Suara.com/Tiara Rosana]

"Apa kabar semuanya?" kata Sal Priadi dari atas panggung.

"Aku tuh nulis Foto Kita Blur empat jam sebelum rekaman, jadi aku agak-agak lupa. Tapi aku berusaha untuk mengingat liriknya," sambungnya.

Sal Priadi lalu bercerita kalau dia bakal segera melaksanakan tur perdananya. The Sounds Project menjadi permulaan dari tur tersebut.

Penyanyi 32 tahun tersebut lalu melanjutkan aksi panggungnya dengan lagu-lagu Zuzuzaza, Dari Planet Lain, Ya Sudah, dan Kita Usahakan Rumah Itu.

Lalu tibalah ke lagu paling hits milik Sal yaitu Gala Bunga Matahari. Sebelum lagu tersebut dinyanyikan, sang penyanyi meminta para penonton untuk menyebut dalam hati nama orang yang mereka sayangi yang sudah lebih dulu pergi meninggalkan mereka

"Bacakan doa di dalam hati kalian, ucapkan dalam hati nama orang yang kalian sayangi," tutur Sal.

Baca Juga: Spesial, We The Fest 2024 Hadirkan Kembali Konser Selamat Ulang Tahun Nadin Amizah

Sal Priadi menyanyikan lagu tersebut dengan khidmat. Tak sendiri, penyanyi Teddy Adhitya ikut naik ke atas panggung dan menyanyikan lagu viral tersebut bersama Sal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI