Beda Dari Fuji dan Fadly, Frans Faisal Sibuk Urus Bisnis dan Kejar Gelar S2

Rabu, 07 Agustus 2024 | 15:30 WIB
Beda Dari Fuji dan Fadly, Frans Faisal Sibuk Urus Bisnis dan Kejar Gelar S2
Kakak Fuji, Frans Faisal di kawasan Kemang, Jakarta, Minggu (14/7/2024) [Suara.com/Yoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Haji Faisal mendukung setiap aktivitas dan profesi yang dijalani anak-anaknya yaitu Fuji, Fadly Faisal, serta Frans Faisal

Ayah mertua almarhumah Vanessa Angel tersebut mendukung pilihan Fuji dan Fadly Faisal untuk berkarier sebagai figur publik. Pun, dia juga mendukung pilihan anak keduanya, Frans Faisal yang lebih senang berkarier di dunia bisnis.

Dan berbeda dari adik-adiknya, Frans Faisal lebih senang tampil di belakang panggung serta memprioritaskan pendidikannya. Dibocorkan Haji Faisal, Frans saat ini tengah memperjuangkan gelar S2.

"Yang kedua juga alhamdulillah, sudah hampir S2, ya mudah-mudahan dapat. Iya (Frans lebih senang berbisnis)," kata Haji Faisal kepada Suara.com saat ditemui di toko usahanya di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, baru-baru ini. 

Baca Juga: Tak Seperti Sohwa Halilintar, Kakak Fuji Minta Rumah Buat Uang Pelangkah

"Alhamdulillah, masih melanjutkan pendidikan, usahanya. Ya bersyukur lah kepada Tuhan, usahanya jalan, sehingga dia punya waktu luang juga untuk melanjutkan pendidikannya," tutur Haji Faisal menambahkan. 

Ayah empat anak tersebut lalu menyebutkan sejumlah bisnis yang dijalankan anaknya. Frans Faisal diketahui menjalankan usaha makanan Rendang Mama Fuji bersama sang ibu, ada skincare, dan juga berjualan online. 

Jiwa berdagang Frans Faisal cukup kuat. Haji Faisal menyebut, Frans mengusahakan segala sesuatu yang bisa dijual secara online.

Fuji dan Faldy Faisal tampak bahagia dengan rumah baru yang dibeli sang kakak, Frans Faisal. [Instagram]
Fuji dan Faldy Faisal tampak bahagia dengan rumah baru yang dibeli sang kakak, Frans Faisal. [Instagram]

"Kalau usaha Frans itu kan ya banyak juga, ada makanan, ada skincare, pokoknya yang bisa diusahakan dan dijalankan secara online," imbuh Haji Faisal. 

Sebagaimana diketahui, Frans Faisal merupakan adik kandung almarhum Bibi Andriansyah serta kakak dari Fadly Faisal dan Fuji. 

Baca Juga: Frans Faisal Sebut Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel Masih Suka Datang ke Mimpinya

Frans kini berusia 27 tahun. Belum lama ini lelaki tersebut juga menyusul adik-adiknya yaitu membeli rumah mewah bernilai miliaran rupiah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI