Suara.com - Jember Fashion Carnaval 2024 kembali digelar pada 2-4 Agustus 2024. Acara yang lebih dikenal dengan nama JFC tersebut menghadirkan sejumlah artis Ibu Kota untuk memeriahkannya.
Salah satu artis yang tampil di JFC 2024 adalah Aurel Hermansyah. Sebagaimana diketahui, Anang Hermansyah ayah Aurel merupakan artis kelahiran Jember, Jawa Timur.
Dalam acara yang kini telah berskala Internasional tersebut, Aurel Hermansyah mengenakan gaun Jengger Ayam. Sayangnya Aurel justru banyak menuai cibiran body shaming.
Bukan hanya karena busananya, cibiran untuk Aurel Hermansyah imbas dari konten Atta Halilintar sang suami yang dikira menyindir Fuji. Meski Atta sudah minta maaf dan menegaskan tidak menyindir siapapun, Aurel tetap kena dampaknya.
Penampilan Aurel Hermansyah juga dibandingkan dengan Bella Bonita istri Denny Caknan yang sama-sama tampil di JFC 2024. Penasaran seperti apa? Yuk simak gaya artis di Jember Fashion Carnaval berikut ini.
1. Aurel Hermansyah tampil dengan busana dominan hitam yang bagian kepalanya diberi hiasan berbentuk seperti jengger ayam. Busana Aurel itu dianggap malah membuat tubuhnya terlihat makin berisi.

2. Sementara Bella Bonita bergaun merah dengan hiasan pohon berbunga oranye dan kuning di bagian punggung hingga kepalanya. Penampilan Bella dan Aurel Hermansyah dibandingkan karena sama-sama baru lahiran tahun 2023.

3. Tiara Andini yang juga kelahiran Jember seperti Anang Hermansyah tak ketinggalan ikut serta dalam parade JFC 2024. Dengan gaun hitam yang dipermanis warna emas di bagian dada, Tiara menampilkan suara indahnya menghibur masyarakat Jember.

4. Selain Tiara Andini, JFC 2024 dimeriahkan pula oleh penampilan penyanyi Raisa. Istri Hamish Daud tersebut ikut pawai dengan mengenakan gaun warna ungu nan cantik dikawal oleh penari-penari latarnya.
Baca Juga: Gaya Tiara Andini Liburan ke Thailand Dibandingkan ketika Manggung: Fashion yang Begini Titi Banget

5. Diundang Bubah Alfian, pasangan Shindy dan Rendy Samuel turut merias diri dengan busana sesuai tema JFC 2024 yaitu "Algorithm: Beyond Binary of Our Soul". Pengalaman pertama itu ternyata bikin Shindy ketagihan dan ingin datang ke JFC tahun depan.