Brisia Jodie Cerita Awal Mula Hubungan dengan Jonathan Alden, Ternyata Sudah Dekat Sejak 2022

Sumarni Suara.Com
Minggu, 04 Agustus 2024 | 20:40 WIB
Brisia Jodie Cerita Awal Mula Hubungan dengan Jonathan Alden, Ternyata Sudah Dekat Sejak 2022
Fakta Hubungan Brisia Jodie dan Jonathan Alden (YouTube/TRANS TV Official)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suatu waktu, jantung Brisia Jodie seakan mau meledak ketika menatap Jonathan Alden. Terlebih Alden diceritakan terus mencari cara bertemu dan memberi Jodie hadiah selama proses PDKT tersebut.

"Karena jujur cocok banget, nyambung banget, seru banget. Sama-sama kalem, bucin, mulut manis. Kita tuh mirip banget," tutur Brisia Jodie sambil membagikan potret berdua bareng Jonathan Alden untuk pertama kali.

"Foto pertama kita ini aja aku mau pingsan hahaha. Tapi dari sini aku mules dan aku langsung tau. Oh... tau kan," pungkas cewek berusia 28 tahun itu.

Brisia Jodie juga membagikan video digendong Jonathan Alden dengan satu tangan sambil berputar-putar. Sementara tangan Alden yang lain menyemprotkan air dari botol sehingga mereka seperti bermesraan di bawah guyuran hujan.

Dari konten itu, terungkap pula apabila Brisia Jodie dan Jonathan Alden sudah punya panggilan khusus satu sama lain. Jodie dipanggil 'Siwa' sementara Alden adalah 'Sina'. Gemes ya!

Kontributor : Neressa Prahastiwi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI