Suara.com - Artis Nagita Slavina kedapatan sudah melepas hijabnya. Hal ini terlihat dalam postingannya di TikTok baru-baru ini.
Dalam video tersebut, istri Raffi Ahmad ini tampak sedang menyantap pad thai.
Gigi sapaannya yang pakai busana merah muda itu tampil tanpa kerudung. Dia hanya mengenakan topi menutupi kepalanya.
Rambut panjangnya sendiri dibiarkan terurai.
"Aroi Gak boleh skip Pad Thai kalo lagi ke Thailand," tulis Nagita Slavina sebagai caption.
Tentu saja, penampilan ibu dua anak ini langsung ramai dikomentari netizen. Pasalnya, Nagita Slavina belum lama ini baru saja selesai menunaikan ibadah haji.
Mereka menuding Nagita Slavina cuma pakai hijab selama 40 hari sepulang dari Tanah Suci. Dia dan keluarganya memang diketahui selesai ibadah haji pada akhir Juni 2024.
"Kembali ke setelan pabrik," kata salah satu netizen.
"Padahal kalo pake hijab, cantik banget," timpal lainnya.
Baca Juga: Raffi Ahmad Isi Drum di Lagu Terbaru Dinda Ghania, Pelan-Pelan Melupakanmu
"Kirain video lama dia sebelum hijab ternyata emng video baru-baru ini," sahut lainnya.