Sebagai informasi, Yusuf Mahardika dan Salshabilla Adriani putus pada 2022 setelah setahunan pacaran. Menurut Yusuf, alasan keduanya putus adalah energi yang sudah tidak cocok lagi.
Di tahun yang sama dengan waktu putus, Salshabilla Adriani diduga sudah berpacaran dengan Ibrahim Risyad alias Ohim yang kini jadi suaminya
Oleh sebab itu, dugaan selingkuh bermunculan. Ohim pun kala itu diketahui sudah pacaran sejak 2014 dan bertunangan dengan Dewi Paramita alias Mici.
Baik Salshabilla Adriani maupun Ohim sama-sama tidak menanggapi tudingan tersebut. Bahkan rencana pernikahan mereka ditutup rapat-rapat agar tidak ada orang yang mengganggu.
![Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/07/24/65906-salshabilla-adriani-dan-ibrahim-risyad.jpg)
Sementara itu, film Kabut Berduri yang dibintangi Yusuf Mahardika berkisah tentang seorang detektif wanita bernama Sanja. Ia yang dari Jakarta diminta menyelidiki kasus pembunuhan di Kalimantan, tepatnya perbatasan Indonesia dan Malaysia.
Untuk memudahkan pekerjaannya, Sanja dibantu Panca, Thomas, dan dua polisi asal lokasi kasus pembunuhan. Ternyata Sanja bukan hanya menghadapi kasus pembunuhan, tetapi juga perdagangan manusia, korupsi, hingga kepercayaan lokal.
Lantaa Silas yang dibintangi Yusuf Mahardika akan muncul sebagai sosok yang seperti apa? Ketahui dengan nonton film Kabut Berduri di Netflix ya!
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Baca Juga: Deretan Artis Ini Nikah di Bulan Suro seperti Aaliyah-Thariq, Ada yang Pilih 'Tanggal Keramat'