Suara.com - Ustaz Riza Muhammad menjadi bintang tamu acara talkshow "Brownis" pada Selasa (30/7/2024) kemarin. Tak sendirian, dia membawa sang ibunda, Nuraningsih ke acara tersebut.
Dari unggahan yang beredar, Ustaz Riza Muhammad masuk ke studio atau lokasi syuting "Brownis" dengan cukup ikonik yakni menggendong sang ibunda.
Seperti diketahui, ibunda Ustaz Riza Muhammad tengah mengidap komplikasi penyakit. Di antaranya adalah darah tinggi, pecah pembuluh darah di sekitar otak, hingga stroke.
Pada kesempatan itu, mertua Indri Giana tersebut mengutarakan ekspresi perasaan bahagia masih diasuh sang anak di usia senjanya.
Baca Juga: Masih Rajin Tampil di Televisi, Outfit Ayu Ting Ting Setara 5 Kali Lipat Gaji Muhammad Fardhana
"Bahagia saya punya anak seperti ini. Alhamdulillah saya ke mana-mana diajak, dibopong, disuapin sama anak," ucap Nuraningsih.
Sementara itu, Ustaz Riza Muhammad mengungkap dirinya telah bernazar kepada Tuhan untuk selalu mengasuh sang ibunda hingga kelak tutup usia.
"Saya berjanji kepada Allah. Apapun yang akan terjadi, sampai kapan pun tidak akan saya lepas. Di mana pun saya berada, akan saya bawa," ujar Ustaz Riza.
Selain itu, Ustaz Riza Muhammad juga bercerita pernah mengajukan syarat kepada istrinya agar bisa hidup harmonis satu atap dengan sang ibunda.
"Bahkan ketika menikah, saya bilang sama calon istri 'kamu harus mampu tinggal sama ibu'. Satu saja syarat, ini adalah barang berharga yang tidak akan pernah terggantikan oleh apapun," tutur Ustaz Riza.
Baca Juga: Bongkar Nia Daniaty Sudah Punya Pacar Bule, Farhat Abbas Dituduh Cemburu
Cuplikan unggahan video detik-detik Ustaz Riza menggendong sang ibunda ke tempat syuting acara televisi "Brownis" ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun gosip.
"Kisah Ustaz Riza yang selalu bawa dan gendong ibunya untuk jalan-jalan walau sedang sakit," tulis akun Instagram @rumpi_gosip, ditilik pada Rabu (31/7/2024).
Perihal itu, sejumlah warganet turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen mengkritik adegan Ustaz Riza menggendong sang ibunda.
"Kursi roda enggak ada?" tulis seorang warganet. "Ini udah berlebihan sih, kan ada yang namanya kursi roda," ucap warganet lain.
Sementara itu, sebagian warganet lainnya pasang badan membela Ustaz Riza dari komentar miring imbas adegan menggendong sang ibunda ke acara televisi.
"Ini kan kepentingan acara, jadi kursi rodanya mungkin enggak ditunjukin. Jadi yang lebih disorot yang adegan gendongnya," kata seorang warganet.
"Enggak apa-apa, kak. Itu nunjukin baktinya kepada ibu," ujar warganet yang lainnya.