Soal alasan, Edric Tjandra mengatakan, "Gue maunya kasih yang murah-murah aja. Nggak usah mahal-mahal, ngapain? Lakinya udah kaya," tuturnya.
Patricia Gouw yang tertawa mendengar celotehan Edric Tjandra hanya mengaminkan.
Termasuk saat Edric Tjandra mendoakan persalinan Patricia Gouw. Ia berharap semua hal diberikan kelancaran hingga sang bayi lahir.
"Ini sudah masuk usia kandungan 8 bulan, sebentar lagi brojol. Jadi, didoakan saja buat semuanya. Supaya melahirkannya lancar. Amin," kata Edric Tjandra.