Bukan Adiba Khanza, Ternyata Orang Ini yang Dimaksud Umi Pipik Lagi Hamil

Selasa, 30 Juli 2024 | 11:57 WIB
Bukan Adiba Khanza, Ternyata Orang Ini yang Dimaksud Umi Pipik Lagi Hamil
Artis datang ke pernikahan Egy Maulana Vikri dan Adiba Khanza. (Dok. Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Putri Umi Pipik, Adiba Khanza dikabarkan hamil anak pertama dari pernikahannya dengan Egy Maulana Vikri. Rumor beredar usai sang pendakwah mengunggah foto Adiba di Instagram Story, sambil mengucap doa tentang kehamilan baru-baru ini.

Kini, Umi Pipik menjawab kabar kehamilan Adiba Khanza yang santer dibicarakan di media sosial. Ia memastikan rumor tersebut tidak benar.

"Nggak, kata siapa? Hoaks itu," ujar Umi Pipik di kawasan Tendean, Jakarta, Selasa (30/7/2024).

Umi Pipik di kawasan Warung Buncit, Jakarta, Minggu (21/7/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Umi Pipik di kawasan Warung Buncit, Jakarta, Minggu (21/7/2024). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Umi Pipik kemudian meluruskan maksud unggahan Instagram Story yang memicu rumor soal kehamilan Adiba Khanza. Doa itu sebenarnya ia panjatkan untuk Shandy Purnamasari, yang ikut berfoto bersama dan sedang dalam kondisi hamil.

Baca Juga: 9 Potret Abidzar Al Ghifari: Anak Umi Pipik Laporkan Penghina Uje ke Polisi, Mental Adik Terguncang

"Pasti salah lihat itu. Saya kan lagi bikin Story sama Shandy. Nah, Shandy lagi hamil," jelas Umi Pipik.

"Aku kan fotonya sama Shandy, Adiba, Egy gitu pas kondangan. Makanya jadi aku tulis, 'Sehat-sehat ya bumil', gitu," lanjut istri mendiang Ustadz Jefri Al Buchori.

Umi Pipik sendiri belum mendengar kabar bahagia dari Adiba Khanza soal kehamilannya. Perempuan 46 tahun pun tak mau memaksa putrinya untuk segera punya momongan.

Sumber Kekayaan Shandy Purnamasari. (Instagram/shandypurnamasari)
Sumber Kekayaan Shandy Purnamasari. (Instagram/shandypurnamasari)

"Belum, biarkan mengalir begitu aja," ucap Umi Pipik.

Sebagaimana diketahui, Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri menikah pada Desember 2023 lalu. Saat itu, Abidzar Al Ghifari selaku adik ditunjuk sebagai wali nikah Adiba menggantikan mendiang Uje.

Baca Juga: Umi Pipik Semprot Netizen yang Sebut Uje Bodoh Takut Temui Abidzar: Gentle Lah!

Kepada Adiba Khanza, Egy Maulana Vikri menyerahkan maskawin 46 gram logam mulia, 14 gram perhiasan emas dan 1210 Euro sebagai bukti cintanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI